Reaksi Richard Kyle Saat Mengetahui Jessica Iskandar Dilamar Vincent Verhaag

Richard Kyle mendoakan untuk kebahagiaan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.

oleh Aditia Saputra diperbarui 18 Okt 2021, 20:30 WIB
Richard Kyle. (Foto: Instagram @richo_kyle)

Liputan6.com, Jakarta - Jessica Iskandar telah dilamar oleh kekasihnya Vincent Verhaag. Kabar ini pun ternyata sudah diketahui oleh mantan kekasih Jessica Iskandar, Richard Kyle. 

Richard pun mengaku ikut berbahagia dan tak menyampaikan doa untuk pasangan tersebut.

“Iya aku mendoakan, aku berharap semua lancar dan mereka selalu bahagia," kata Richard Kyle saat ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, Minggu (17/10/2021).

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tertawa

Jessica Iskandar dan Richard Kyle, salah satu pasangan yang rencana pernikahannya tertuda akibat dampak dari pandemi Covid-19. Semula, mereka berencana menggelar pernikahan pada 22 Maret 2020 lalu. (Instagram/richo_kyle)

Saat disinggung mengenai lamaran yang dilakukan Vincent Verhaag kepada Jessica Iskandar, Richard Kyle hanya bisa tertawa. Dirinya mengaku mengetahui kabar bahagia itu dari sosial media hingga mulut ke mulut antar teman.  

"Ya pasti tahu dari mana-mana ya,” ujarnya lantas tertawa.

 


Baik-Baik Saja

"Kalau resepsi sih belum ya. Soalnya kan banyak negara yang memungkinkan untuk penerbangan antar negara," ujar ibu satu anak itu. (Instagram/richo_kyle)

Richard Kyle memastikan hubungannya dengan ibu dari El Barack itu baik-baik saja. Silaturahmi mereka tidak putus meski sudah tak lagi bersama.  

"Kita teman kok, kita baik kok," tegasnya.

 


Berhubungan

Sebelum bersama Vincent Verhaag, Jessica Iskandar sempat menjalin hubungan asmara dengan Richard Kyle. Sayang hubungan tersebut berakhir kandas. Padahal keduanya sudah tunangan dan akan segera menikah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya