Ducati Superleggera V4 Bakal Unjuk Gigi di Film The Expendables 4

Film Hollywood 'The Expendables 4' akan menampilkan motor Ducati Superleggera V4

oleh Fahmi Rizki diperbarui 18 Okt 2021, 19:06 WIB
Ducati Superleggera V4 bakal main di Film Hollywood, The Expendables

Liputan6.com, Jakarta - Aktor Inggris Jason Statham, memberikan kode terkait motor gede (moge) yang akan dikendarainya dalam film Hollywood, 'The Expendables 4'.

Melalui akun Instagram resmi miliknya, ia terlihat mengendarai motor lansiran Italia yang diproduksi secara terbatas itu.

Berdasarkan informasinya, Ducati Superleggera V4 ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit di seluruh dunia.

“Superleggera V4 adalah satu-satunya sepeda motor di dunia yang disetujui untuk penggunaan jalan raya dengan rangka serat karbon, lengan ayun, dan pelek!,” tulis Statham dalam caption sosial media miliknya.

Secara spesifikasi, Ducati Superleggera V4 memang dibuat dengan mengambil DNA motor balap. Beberapa komponennya terbuat dari serat karbon dan ditambah dengan winglet di bagian fairing-nya.

Mengenai jantung mekanisnya, Ducati Superleggera V4 dibekali dengan mesin empat silinder berkonfigurasi V 998cc yang mampu memproduksi tenaga sebesar 224 tk.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Bukan Ducati yang Pertama dalam Film The Expendables

Ducati Desmosedici RR yang juga pernah tampil di Film The Expendables

Ini bukanlah kali pertama Jason Statham dan Ducati tampil dalam film Hollywood. Saat The Expendables pertama, Jason, juga mengendarai motor Ducati pada salah satu scene-nya.

Kala itu, Jason yang berperan sebagai Christmas, mengendarai Ducati Desmosedici RR untuk mendatangi lawan mainnya.

Ducati Desmosedici RR ini juga merupakan motor edisi terbatas yang dibuat oleh Ducati. Beberapa informasi menyebutkan motor ini hanya diproduksi sebanyak 1.500 unit untuk konsumen di seluruh dunia.

Kehebatan Ducati Desmosedici RR ini mampu memproduksi power hingga 200 tk dan mampu melesat hingga 305 kpj.


Infografis Benarkah Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan?

Infografis Benarkah Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan? (Liputan6.com/Niman)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya