Jangan Ketinggalan, Live Streaming Pertandingan NBA Big Game 2021/2022 di Vidio Pekan Ini

Live streaming pertandingan NBA big game msuim 2021/2022 akan berlangsung pekan ini dengan menyajikan dua laga utama dari wilayah timur serta barat, yaitu Brooklyn Nets vs Milwaukee Bucks dan Golden State Warriors melawan LA Lakers.

oleh Muhammad Disha Brahmana Putra diperbarui 19 Okt 2021, 19:45 WIB
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan NBA Big Game 2021/2022 di Vidio. (Sumber : dok. vidio.com

Liputan6.com, Jakarta - Live streaming pertandingan NBA big game musim 2021/2022 akan berlangsung pada pekan ini. Dua laga utama dari wilayah timur dan barat akan disajikan, yakni Brooklyn Nets vs Milwaukee Bucks serta Golden State Warriors melawan LA Lakers.

Brooklyn Nets akan bertemu dengan Milwaukee Bucks dalam pertandingan pembuka wilayah timur NBA musim ini. Laga ini akan berlangsung di Fiserv Forum Arena, Rabu, 20 Oktober pukul 6.30 WIB.

Nets, yang akan menghadapi  juara bertahan di pertandingan pembuka, tentunya sudah mempersiapkan skuat terbaiknya. Begitu pun Milwaukee Bucks yang kini sedang dalam tren positif.

Kemudian akan dilanjutkan dengan pertandingan Golden State Warriors kontra LA Lakers yang digelar di Staples Center pukul 9.00 WIB. Laga dua tim besar ini akan menjadi pertandingan pembuka untuk wilayah barat NBA 2021/2022.

Berikut adalah jadwal lengkap dan link streaming dari pertandingan big game wilayah timur dan barat NBA musim reguler 2021/2022 yang tayang di Vidio.


Jadwal dan link streaming

Rabu, 20 Oktober 2021

  • Brooklyn Nets vs Milwaukee Bucks, pukul 6.30 WIB
  • Golden State Warriors vs Los Angeles Lakers, pukul 9.00 WIB

Link live streaming pertandingan NBA 2021/2022 dengan cara klik tautan di sini.


Nonton NBA eksklusif di Vidio

Itu dia jadwal lengkap dan link streaming pertandingan NBA 2021/2022 musim reguler pekan ini. Nonton live streaming NBA eksklusif hanya melalui layanan OTT Vidio yang tersedia di smartphone atau smart tv mu, bisa juga dengan mengunjungi website vidio.com.

Segera download aplikasi Vidio dan jangan lupa untuk berlangganan paket premier platinum untuk menyaksikan berbagai macam tayangan olahraga seru, mulai dari BRI Liga 1 hingga Liga Champions bebas nonton.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya