Jago Banget, Anjing Ini Bisa Berenang Antar Pulau Demi Diberi Makanan

Perjuangan seekor anjing untuk mendapatkan makanan, sampai harus menyeberang pulau

oleh Ignatia Ivani diperbarui 22 Okt 2021, 16:05 WIB
(@shrfmhdnsl/tiktok.com)

Liputan6.com, Jakarta Melihat hewan peliharaan mengonsumsi makanan dengan lahap membuat seseorang bahagia karena mereka menyukainya.

Saking sukanya, mereka pun akan memintanya kembali kepada tuan dengan merayu supaya diberikan lagi.

Hal ini juga dialami oleh seorang pemuda di Malaysia yang baru-baru ini memperlihatkan seekor anjing yang tampak semangat berenang demi mendapatkan imbalan berupa makanan.

Akun Tiktok-nya @shrfmhdnsl juga mereka betapa jauh jarak yang ditempuh saat anjing cokelat itu menghampirinya di antara dua pulau.

Kemampuan anjing dalam berenang bak atlet profesional, pasalnya raut wajahnya tampak santai saat terombang-ambing di air. 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Menghampirinya untuk minta makan

(@shrfmhdnsl/tiktok.com)

Sebelum anjing cokelat itu tiba, laki-laki itu sudah menunggunya dengan membawa wadah yang berisikan nasi dan sisa-sisa makanan lain.

Kebetulan saat itu air tengah surut sehingga anjing itu bisa menghampirinya, itu anjing berbulu cokelat yang paling rajin untuk datang menghampirinya. 

"Di pulau ini sebenarnya ada 2 rumah saja, tuan pemiliknya agak susah sedikit jadi anjing-anjing itu berenang dari seberang mencari makan. Dan tak hanya satu anjing tapi ada teman lainnya yang nunggu di seberang pulau," katanya @Diekster di kolom komentar.

 


Mengejarnya

(@shrfmhdnsl/tiktok.com)

Bahkan saat laki-laki itu menaiki perahu, kedua anjing itu tampak mengejarnya di pulau seberang. Semangatnya berlari seolah merajuk ingin mendapatkan makanan lebih banyak lagi. 


Lahapnya makan di air

@shrfmhdnsl

Balas kepada @norlisaabdullah Kalau air surut dapat la durang makan . Kalau air dalam sj nd la durang berenang pgi sini ##fyp ##fypdongggggggg ##foryou

♬ bunyi asal - ~MR.POTATO~

Respons Warganet

Ilustrasi interaksi anjing dengan pemiliknya (pixabay)

Unggahan perjuangan seekor anjing mendapatkan makanan tuai perhatian warganet. Tak sedikit yang merasa kasihan dengan kondisi anjing itu dan yang lain juga ikut berterima kasih atas kebaikan laki-laki itu yang memberikan makanan. 

"Keseringan berenang guguknya jadi berotot dan gagah😂😂😂," kata akun @✨ janice ✨. 

"Kasihannya liat gguk nyari makan jauh bgt ke seberang..💔😭," tulis akun @Wiwid.S.

"Kasihan.bgt nyari mkn..hrs nyebrang sungai..nnt klo ada buayanya gmn bang😭😭," sahut akun @Nonny Kimoy.

"Nanti berenang ke seberang sana lapar lagi dia 😂," ungkap akun @Sharon Yienz.

"Buat Beliau yg sdh baik hati terimakasih byk udh berkenan selalu memberi makan Doggy ini..yg kuat dan sehat2 ya Doggy smoga sll bertemu dg org2 baik," jelas akun @ratih_774. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya