Liputan6.com, Jakarta - Sahabat Ganjar, pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melakukan aksi grebek sejumlah pondok pesantren (Ponpes) di wilayah tersebut.
Ketua DPW Sahabat Ganjar Jawa Tengah Kesit menyatakan, kegiatan tersebut dalam memperingati Hari Santri Nasional dan memberikan pelatihan untuk membuat blog dan penyerahan domain website.
Advertisement
Menurut dia, pelatihan yang diberikan dapat membuat para santri mampu mengakses blog pribadi.
"Dan penyerahan website untuk memudahkan calon santri yang ingin mengemban pendidikan di pondok pesantren seperti melihat profile pondok pesantren dan pendaftaran online," kata Kesit dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (23/10/2021).
Dia menjelaskan, kegiatan tersebut diawali dari Pesantren AZ-Zuhriyyah Purbalingga dan Pondok Pesantren Darul Abror Purwokerto.
Kesit juga berharap nantinya bantuan dan pelatihan tersebut dapat memberikan dampak positif untuk pengembangan para santri-santri.
Bisa Jadi Modal Usaha Sendiri
Humas DPP Sahabat Ganjar Indah CH menambahkan, kegiatan Sahabat Ganjar diharapkan menjadi sarana edukasi kepada para santri yang nantinya bisa menjadi modal membuat usaha mandiri.
"Sahabat Ganjar terus melakukan aksi sosial untuk membantu sesama, minggu lalu kita sudah melakukan grebek pasar di Jawa Barat, sekarang sasaran kita lebih kepada edukasi untuk santri milenial sehingga siap untuk terjun di dunia digital," jelasIndah CH.
Sementara itu, salah satu santri Siti Nuraini menyatakan kegembiraannya saat Sahabat Ganjar mengisi materi. Pembuatan blog dan kelas menjadi hal yang paling diminatinya.
"Alhamdulilah, sekarang aku bisa bikin blog sendiri, terus dengan bantuan komputer ini saya bisa belajar banyak dari internet," jelas dia.
Advertisement