Liputan6.com, Jakarta SCTV kembali menggelar Liputan 6 Awards, yang kini telah memasuki perhelatan ke-11. Ini adalah penghargaan spesial yang diberikan kepada para sosok inspiratif yang pantang menyerah dan mendedikasikan hidupnya untuk pemberdayaan sesama.
Mereka adalah sosok yang berjuang dalam senyap, jauh dari sorotan dan keriuhan, tanpa pamrih, dan tetap memberi makna bagi kehidupan meski memiliki keterbatasan. Kali ini, Liputan 6 Awards diberikan kepada pejuang di bidang Pendidikan, Sosial Kemasyarakatan, dan Pemberdayaan UMKM.
Acara puncaknya akan disiarkan secara langsung dari Studio Emtek, Kamis, 28 Oktober 2021 mulai pukul 12.00 WIB.
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Kehadiran Para Tokoh Penting
Tokoh penting negara akan ikut hadir dalam acara ini, menyerahkan penghargaan kepada sosok-sosok inspiratif yang telah dipilih.
Yang hadir di antaranya adalah Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Republik Indonesia, M Jusuf Kalla, Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.
Advertisement
The Next Presenter Liputan 6
Selain itu, Liputan 6 Awards tahun ini juga digelar secara simultan dengan grand final The Next Presenter Liputan 6.
Panggung ini bakal menjadi ajang penentuan bagi enam finalis untuk meraih best next News Anchor. Menteri BUMN Erick Thohir tampil sebagai juri The Next Presenter, bersama Choky Sitohang dan Pemimpin Redaksi Liputan 6 Retno Pinasti.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin juga hadir sebagai tamu The Next Presenter.
Bintang Tamu
Dalam acara yang dipandu Djati Darma, Hesti Purwadinata dan Robby Purba ini, suasana akan semakin meriah dengan kehadiran sejumlah bintang tamu seperti grup musik Kotak dan Anneth.
Advertisement