Ingin Pakai Lapangan Latih Jakarta International Stadium? Ini Besaran Tarif Sewanya

Nadia meminta agar pengguna lapangan latih JIS wajib disiplin mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

oleh Ika Defianti diperbarui 02 Nov 2021, 17:47 WIB
Foto dari udara menunjukkan lapangan latih Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Senin (28/12/2020). JIS direncanakan mempunyai lapangan utama yang dapat menampung penonton hingga 82 ribu dengan fasilitas berstandar internasional. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Kepala Divisi Sekretaris PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Nadia Diposanjoyo menyatakan pihaknya membuka portal pemesanan penggunaan lapangan latih Jakarta International Stadium (JIS).

Kata dia, pemesanan dan pengecekan jadwal lapangan latih hanya dapat dilakukan melalui website https://www.gelora.id/.

"Jakpro membuka portal pemesanan penggunaan lapangan latih untuk digunakan masyarakat yang ingin berlatih ataupun melakukan berbagai kegiatan lainnya sesuai dengan peruntukan lapangan," kata Nadia dalam keterangan tertulis, Selasa (2/11/2021).

Nadia menyatakan lapangan latih tersebut dibuka setiap Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu mulai pukul 06.00 sampai 21.00 WIB. Sedangkan untuk pemesanan terakhir dapat dilakukan hingga pukul 19.00 WIB.

"Selain hari tersebut, lapangan latih JIS tidak beroperasi untuk umum dikarenakan dilakukannya perawatan rumput lapangan dan fasilitas sekitarnya guna memastikan konsistensi kondisi optimum rumput untuk digunakan kembali," ucapnya.

Selain itu, Nadia meminta agar pengguna lapangan latih JIS wajib disiplin mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

Kemudian selama berada di kawasan olahraga JIS masyarakat harus mengurangi penggunaan kemasan plastik sekali pakai dan tidak membuang sampah sembarangan.

"Jakpro tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian akibat melakukan transaksi di luar portal resmi yang sudah ditentukan," jelas dia.

Berikut tarif sewa lapangan latih JIS per dua jam penggunaan dan sudah termasuk PPN:

 
- Kamis dan Jumat sesi pagi (06.00-11.00) Rp 3.750.000
 
- Kamis dan Jumat sesi siang (11.00-16.00) Rp 2.000.000
 
- Kamis dan Jumat sesi malam (16.00-21.00) Rp 4.000.000
 
- Sabtu dan Minggu sesi pagi (06.00-11.00) Rp 4.500.000
 
- Sabtu dan Minggu sesi siang (11.00-16.00) Rp 3.000.000
 
- Sabtu dan Minggu sesi malam (16.00-21.00) Rp 4.750.000

Dibuka untuk Umum

Kunjungan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Persija Jakarta, dan The Jakmania ke Jakarta International Stadium (JIS). (Persija).
 
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah membuka penggunaan lapangan latih Jakarta Internasional Stadium (JIS) Jakarta Utara. Pembukaan tersebut ditandai dengan adanya pertandingan perdana antara Pemprov DKI dan DPRD DKI pada Kamis (28/10/2021) malam. 
 
Kata dia pertandingan tersebut merupakan wujud dari kerja sama antara Pemprov DKI dan DPRD dalam perencanaan berdirinya stadion berstandar FIFA.
 
"Mengapa pertandingan pertamanya Pemprov vs DPRD? Karena, stadion ini hasil kerja sama keduanya. Ini adalah kolaborasi, yang melaksanakan Jakpro tetapi yang melaksanakan sebagai program adalah Pemprov DKI dan DPRD. Persetujuan itu menjadi kunci, sehingga kita bisa laksanakan project bersejarah ini," kata Anies dalam keterangan tertulis. 
 

 

 
 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya