Top 3 Tekno: 89 Persen Password Pengguna Internet di Indonesia Lemah Tuai Perhatian

Menurut Google, 89 persen pengguna internet di Indonesia masih mempertahankan kebiasaan menggunakan password yang lemah.

oleh Iskandar diperbarui 04 Nov 2021, 10:27 WIB
Ilustrasi Password

Liputan6.com, Jakarta - Menurut Google, 89 persen pengguna internet di Indonesia masih mempertahankan kebiasaan menggunakan password yang lemah. Berita ini menuai perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (3/11/2021), kemarin.

Informasi lain yang juga menjadi sorotan datang dari streamer Valorant asal Turki yang diduga terlibat dalam pencucian uang di Twitch.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Google: 89 Persen Password Pengguna Internet di Indonesia Lemah

Di tengah tingginya aktivitas di internet, kata sandi atau password saat ini menjadi suatu hal yang penting bagi setiap orang, termasuk saat mereka memiliki sebuah email atau melakukan transaksi keuangan secara daring.

Namun, dalam sebuah survei yang dilakukan oleh Google dan YouGov, hampir dua dari tiga pengguna internet di Indonesia, mengalami kebocoran data pribadi.

Studi ini sendiri dilakukan secara daring pada September 2021, di 11 negara di kawasan Asia Pasifik, termasuk Indonesia, dengan ukuran sampel 13.870 pengguna internet berusia 18 tahun ke atas.

Baca selengkapnya di sini 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


2. Player Pro Valorant Dituding Terlibat Aksi Pencucian Uang di Twitch

Ilustrasi Twitch. Photo by Caspar Camille Rubin on Unsplash

Kebocoran data yang dialami Twitch pada Oktober 2021 ternyata tak hanya mengungkap source code situs web, tetapi juga siapa kreator yang berpenghasilan tertinggi di platform tersebut.

Tak hanya itu, terungkap pula berapa jumlah pendapatan dari beberapa streamer Valorant berbasis di Turki dengan jumlah follower sedikit dapat menghasilkan uang dalam jumlah besar.

Karena mencurigakan, masalah ini langsung diselidiki lebih dalam dengan temuan yang mengejutkan dimana sejumlah streamer Valorant asal Turki tersebut diduga terlibat dalam aksi pencucian uang.

Baca selengkapnya di sini 

 


3. Realme Narzo 50A dan Narzo 50i Meluncur di Indonesia, Cek Harga dan Spesifikasinya

Penampakan Realme 50A yang baru saja meluncur di Indonesia. (Foto: Realme)

Realme baru saja memperkenalkan smartphone terbarunya untuk pasar Indonesia, yakni Realme Narzo 50A dan Realme Narzo 50i.

Hadir sebagai generasi ketiga Narzo, Realme meluncurkan kedua produk sebagai perangkat yang dibanderol dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 1 jutaan.

Realme Narzo 50A menjadi varian dengan spesifikasi lebih tinggi dibandingkan Narzo 50i. Smartphone ini dibekai dengan chipset MediaTek Helio G85 yang dipadukan dua pilihan memori, yakni RAM 4GB+ROM 64GB dan RAM 4GB+ROM 128GB.

Baca selengkapnya di sini 


Infografis skandal kebocoran data Facebook

Infografis skandal kebocoran data Facebook

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya