Liputan6.com, Jakarta Empat tim telah memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions 2021/22. Posisi mereka tidak akan tergusur dari dua besar usai memetik kemenangan pada matchday ke-4 pada pekan ini.
Bayern Munich, Juventus, Ajax, dan Liverpool, merupakan empat tim yang sudah pasti melaju ke babak selanjutnya. Keempatnya merupakan pimpinan grup yang telah mengoleksi 12 poin.
Advertisement
Bayern merupakan pemuncak klasemen grup E. Tim asal Jerman itu semakin memantapkan posisinya di urutan pertama usai menekuk Benfica 5-2 pada Rabu (3/11/2021). Di hari yang sama, Juventus juga sukses mengalahkan Zenit dan mempertahankan posisinya di urutan pertama Grup H.
Sehari kemudian, giliran Liverpool yang mengamankan tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2021/22. Di laga keempat, The Reds berhasil mengalahkan Atletico Madrid 2-0 di Anfield pada lanjutan laga grup B. Sementara Ajax semakin kokoh memimpin grup C usai menekuk Dortmund 1-3.
Masih banyak tempat tersisa di babak 16 besar Liga Champions musim ini. Siapa yang bakal menyusul, masih ditentukan oleh hasil pertandingan berikutnya.
Jangan lewatkan juga klasemen lengkap Liga Champions 2021/2022 pada halaman selanjutnya.
Klasemen Liga Champions 2021/22
Advertisement
Selanjutnya
Selanjutnya
Advertisement