Liputan6.com, Makassar - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto atau Danny Pomanto terus berupaya menggenjot capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Makassar melalui program Vaksinasi 100 RT per hari 100 persen. Program tersebut pun ditargetkan rampung dalam kurun waktu 50 hari.
"Kami akan bergerak selama 50 hari untuk menjalankan program vaksinasi ini. Jadi, nanti warga di setiap RT kita berikan undangan untuk datang vaksin," kata Danny Pomanto, Jumat (17/10/2021).
Baca Juga
Advertisement
Danny menjelaskan bahwa sistem yang diterapkan dalam program vaksinasi ini adalah sistem sapu jagat. Pemerintah Kota Makassar pun telah menginstruksikan kepada seluruh SKPD terkait hingga ke para camat untuk memantapkan program ini.
"Pemkot Kota Makassar akan mempercepat Vaksinasi dengan sistem sapu jagat, yakni 100 RT satu hari 100 persen," ucapnya.
Program ini pun akan dimulai dari kecamatan yang masih memiliki angka penyebaran Covid-19 cukup tinggi. Kecamatan pertama yang akan menjalani program vaksinasi 100 RT per hari 100 persen adalah Kecamatan Rappocini.
Simak juga video pilihan berikut ini: