Soal Capres 2024, Presiden PKS Singgung Pilkada DKI yang Menangkan Anies Baswedan

Syaikhu mengatakan, partainya bakal realistis melihat peta politik kedepan. PKS juga mempertimbangkan hasil-hasil survei capres yang ada.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Nov 2021, 08:10 WIB
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu. (Ist)

Liputan6.com, Jakarta Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu berbicara soal siapa calon presiden yang akan diusung partai pada 2024 mendatang. Dia pun disinggung terkait sosok peluang Anies Baswedan akan maju menjadi capres di pilpres 3 tahun mendatang. 

Syaikhu mengatakan, partainya belum bisa memastikan apakah bakal kembali mengusung Anies atau tidak. Ia hanya mengenang bahwa PKS pernah mengusung pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno pada Pilgub DKI Jakarta 2017.

"Belum kita pastikan (capres 2024). Tapi seperti kita sampaikan, PKS menjadi pengusung Pak Anies di DKI dengan Pak Sandiaga," katanya di DPP PKS, Jakarta, Rabu (10/11/2021). 

Meski begitu, kata Syaikhu, PKS akan realistis melihat peta politik kedepan. PKS juga mempertimbangkan hasil-hasil survei capres yang ada. 

"Tapi namanya politik kedepan sangat mungkin kami realistis. Melihat juga gimana survei berkembang di tengah masyarakat dari lembaga survei," ucapnya. 

 


Buka Peluang Usung Sejumlah Tokoh

Syaikhu menambahkan, hingga saat ini belum memutuskan siapa capres dari PKS. Katanya, peluang untuk mengusung tokoh di pilpres masih terus terbuka. 

"Tapi belum diputuskan. Tapi peluangnya terus terbuka ya," jelas anggota Komisi I DPR RI ini.

 

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya