Pria Mengaku Nabi Daftar Pilpres Korea Selatan, Ini 7 Klaimnya

Sambil naik kuda, pria berusia 71 tahun ini deklarasi ikut pilpres Korsel.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 17 Nov 2021, 20:09 WIB
Pengunjung yang mengenakan masker mengambil gambar di Museum Nasional Korea di Seoul, Korea Selatan, Rabu (22/7/2020). Museum ini dibuka kembali pada Rabu (22/7) setelah ditutup selama dua bulan akibat pandemi corona Covid-19. (AP Photo/Ahn Young-joon)

Liputan6.com, Seoul - Seorang pria kontroversial di Korea Selatan (Korsel) yanag mengaku sebagai nabi dilaporkan ikut daftar pilpres 2022. Sosok itu bernama Huh Kyung-young.

Ia berasal dari Partai Dividen Revolusioner Nasional. Sesuai nama partainya, Huh berjanji bagi-bagi dividen keuangan negara ke rakyat apabila menang. 

Klaimnya yang fantastis membuatnya sering menjadi bahan olok-olok di dunia politik Korsel.

Pelantung single "Call Me" ini mengaku punya kekuatan dan mengklaim sebagai nabi yang turun dari langit. Ia berkata prihatin dengan kondisi masyarakat Korsel. 

"Negara kita adalah ekonomi nomor ke-10 di dunia, tetapi level kehidupan masyarakatnya di level 100. Ini menunjukkan fakta negara kita tak kekurangan uang, tetapi ada banyak pencuri," ujarnya.

Berikut daftar klaim kontrovesial dari Huh Kyung-young seperti dirangkum dari Yonhap, Rabu (17/11/2021): 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


1. Bagi-Bagi Duit

(Kredit: Gerd Altmann via Pixabay)

Apabila menang, Huh Kyung-young berjanji akan memberikan sekali pembayaran 100 juta won ke semua orang berusia 18 tahun ke atas. Uang itu setara Rp 1,2 miliar.

Program universal income juga menjadi andalan. Tiap bulan, ia berjanji akan membagikan dividen ke rakyat senilai 1,5 juta won (Rp 18 juta).

Dalam sudut pandang ekonomi, program-program seperti ini bisa memicu inflasi. Harga-harga akan meroket, dan lembaran mata uang won menjadi kertas tak bernilai. Situasi akan mirip di Venezuela.


2. Hadiah Nikah

Ilustrasi Pernikahan Credit: pexels.com/Nathan

Khusus para pasutri baru, Huh berjanji memberikan 100 juta won. Artinya, para anak-anak muda yang menikah bisa meraih total 200 juta won dari pemerintah usai Huh Kyung-Young menang.

Ada lagi tambahan 50 juta won bagi keluarga yang baru punya bayi.

Pasutri baru juga bisa mendapat pinjaman bunga nol won senilai 200 juta untuk beli rumah.

 


3. Anggaran dari Koruptor?

Garis segel dipasang di sebuah taman untuk aturan jarak sosial dan pencegahan terhadap virus corona di Seoul, Korea Selatan pada Rabu (16/12/2020). Sejauh ini, upaya pembatasan jarak sosial di Korea Selatan masih gagal menurunkan kasus Covid-19 yang terus melonjak. (AP Photo/Lee Jin-man)

Huh Kyung-young berkata dana anggarannya akan berasal dari para kriminal, termasuk para koruptor pengemplang pajak. 

Para pelanggar hukum akan dikenai denda sesuai jumlah kekayaan mereka. Uang-uang yang disita akan dipakai untuk program subsidi pemerintah.


4. Ekonomi Meroket

Roket milik SpaceX, Falcon 9 meluncur dari Pad 39-A di Pusat Antariksa Kennedy di Cape Canaveral, Florida, Sabtu (30/5/2020). Roket itu membawa pesawat luar angkasa Crew Dragon beserta awaknya dua astronot Douglas Hurley dan Robert Behnken. (AP/David J. Phillip)

Huh berjanji bahwa ekonomi rakyatnya bisa meroket jika dia jadi presiden. Ia mengklaim pendapatan GNI per kapita bisa tembus US$ 100 ribu. 

Berdasarkan data Bank Dunia, GNI per kapita di Korsel berada di kisaran US$ 30 ribu dan di Indonesia US$ 3.870.

Kepada pendukungnya, Huh mengaku punya kekuatan mendapatkan wahyu serta manajemen. 

"Saya memiliki karunia mendapatkan wahyu dan kekuatan manajemen," ujarnya. 


5. Skor IQ Mencapai 430

Ilustrasi Kecerdasan Buatan. Kredit: Geralts via Pixabay

Klaim fantastis lain dari Huh Kyung-young adalah otaknya yang jenius. Ia mengaku punya skor IQ 430. 

Skor itu mengalahkan skor Albert Einstein yang diperkirakan memiliki IQ 160, bahkan Nikola Tesla yang diperkirakan memiliki skor hingga 310, berdasarkan laporan Reader's Digest.


6. Ingin Pindahkan Markas PBB ke Perbatasan Korut

Sidang Briefing Dewan Keamanan PBB (DK PBB) mengenai Anak-anak dalam Konflik Bersenjata (Security Council Briefing on Children in Armed Conflict) di Markas Besar PBB di New York, Rabu, 12 Februari 2020. (Source: Kemlu RI)

Janji lainnya adalah ingin memindahkan markas PBB ke desa Panmunjom yang berada di perbatasan Korea Utara-Korea Selatan. 

Meski klaim ini terdengar lucu, klaimnya yang lain pernah membuatnya terjerat hukum ketika berbohong saat pilpres 2007. Salah satu klaimnya adalah keturunan trah Samsung dan hadir di pelantikan George W. Bush. 

Hasilnya, ia dilarang ikut pemilu selama 10 tahun.


7. Bisa Terbang

Ilustrasi Burung Elang (Photo by Frank Cone from Pexels)

Kekuatan magis yang ia klaim miliki adalah bisa terbang dan punya kekuatan penyembuhan. 

Ia kerap berbicara tentang kenabiannya melalui YouTube. Pria berusia 71 tahun ini juga mengaku abadi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya