Stamp Fairtex Duel dengan Ritu Phogat di Final One Champhionship Edisi Wanita

Duel Fairtex melawan Phogat akan tersaji pada ajang bertajuk ONE: Winter Warriors yang akan digelar di Singapore Indoor Stadium pada 3 Desember 2021.

oleh Thomas diperbarui 17 Nov 2021, 20:15 WIB
Ritu Phogat (kiri) akan berlaga di final One Championship khusus wanita (Ist)

Liputan6.com, Jakarta- Dua petarung wanita ternama ONE Championship divisi atomweight, Stamp Fairtex dari Thailand dan Ritu Phogat (India) sudah tidak sabar untuk berduel di final Atomweight World Grand Prix wanita.

Duel Fairtex melawan Phogat akan tersaji pada ajang bertajuk ONE: Winter Warriors yang akan digelar di Singapore Indoor Stadium pada 3 Desember 2021. Mereka berdua lolos ke final setelah menyisihkan enam petarung wanita lain di kelas atomweight.

Meski masih sekitar dua minggu lagi pertarungan baru digelar, kedua petarung sudah melakukan psywar. Stamp Fairtex dan Phogat sudah tidak sabar untuk meraih kemenangan.

“Saya merasa sangat luar biasa saat sekarang dan semakin dekat dengan tujuan saya,” kata Ritu Phogat saat diwawancara ONE Championship.

“Tentunya sangat menantang sekali buat saya dilaga melawan Stamp tapi saya sudah siap. Saya sudah memiliki rencana yang matang menghadapi Stamp dan saya akan buktikan kepada seluruh orang kalau saya layak masuk ke final dan yang terbaik dikelas atomweight. Saya akan lakukan apa saja untuk menaklukan Stamp Fairtex.”


Percaya Diri

Stamp Fairtex beraksi di One Championship (Ist)

Diakui sebagai pegulat terbaik dikelasnya, Ritu Phogat sangat percaya diri akan memenangi laga melawan Stamp yang merupakan petarung striker paling bahaya dikelasnya juga. Bahkan Ritu Phogat sempat mengatakan kalau Stamp itu sebenarnya takut sama dia.

“Saya pikir Stamp itu pasti ketakutan sama saya karena dia sudah melihat bagaimana keahlian gulat saya didalam circle. Dia tidak bisa lagi meremehkan saya. Tidak ada yang bisa coba-coba lagi meremehkan saya karena apa yang telah mereka lihat pada saya hingga bisa mencapai sekarang. Saya bahkan lebih berbahaya lagi sekarang dan saya akan mengeluarkan semua kemampuan saya pada laga-laga saya berikutnya.”

Sementara Stamp disisi lain lebih memilih agak sedikit lunak menjelang laganya melawan Ritu Phogat.

“Setelah melihat laganya, Ritu merupakan lawan yang hebat. Saya akan melakukan yang terbaik dan mempersiapkan segalanya dengan lebih matang lagi untuk melawan dia karena Ritu sangat bagus dipermainan bawah dan gulat. Saya harus lebih lagi selain hanya siap untuk melawan dia,” kata Stamp.


Tak Anggap Remeh

Stamp sangat paham tantangan didepannya dan tidak menganggap remeh Ritu Phogat sama sekali.

“Saya pikir saya akan bertarung dengan menjaga jarak melawan dia, saya akan meluncurkan pukulan-pukulan mematikan dengan sekali-sekali melontarkan tendangan dengan lutut dan kaki, dengan begitu saya akan memiliki kesempatan untuk menang melawan dia,” lanjut Stamp.

“Saya pasti akan berlatih lebih keras lagi disisa waktu sebelum laga final nanti terutama disisi menjatuhkan lawan dan rencana permainannya (game plan). Dilaga nanti saya harus memiliki game plan yang lebih baik dari dia supaya saya bisa mengalahkannya.”

Pemenang dari pertarungan final ini akan menghadapi juara bertahan kelas atomweight asal Singapura yaitu Angela Lee untuk merebut sabuk juara dunia ONE Women’s Atomweight ditahun 2022 nanti.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya