Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke GIIAS 2021 pada Rabu (17/11/2021) di ICE BSD City, Tangerang. Orang nomor satu di negeri inipun menyempatkan diri ke booth peserta pameran untuk melihat langsung produk-produk otomotif yang dipamerkan.
Dalam kunjungan tersebut, Presiden Jokowi didampingi Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, serta Ketua Umum Gaikindo Yohanes Nangoi.
Advertisement
Dalam sebuah kesempatan, Jokowi mendatangi booth Toyota. Ditemani Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Susumu Matsuda dan Wakil Presiden Direktur TAM Henry Tanoto, Jokowi melihat dari dekat All New Toyota Veloz.
Seperti diketahui, All New Veloz merupakan MPV 7-seater andalan Toyota Indonesia yang diproduksi di Pabrik Karawang Plant 3 PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TTMMIN).
Model ini dikembangkan dengan teknologi baru berbasis Toyota New Global Architecture (TNGA). All New Veloz tersedia dalam tiga (3) pilihan tipe yaitu Veloz M/T, Veloz Q CVT, dan Veloz Q CVT TSS (Toyota Safety Sense).
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Harga
All New Veloz hadir dengan mesin 1.500 cc 2NR-VE yang menghasilkan tenaga 106 PS dan torsi 14 Kgm. Penerapan teknologi Dual VVT-i telah terbukti andal dan tahan lama dalam menghasilkan tenaga yang memadai dengan efisiensi bahan bakar yang optimal di berbagai kondisi jalan.
Itu juga ditingkatkan dengan New Adopted CVT Transmission. Transmisi baru ini dilengkapi dengan split gear baru yang dikembangkan untuk memberikan rasio gigi yang lebih lebar guna menciptakan akselerasi yang bertenaga dan mulus serta pengalaman jelajah yang senyap.
Untuk harga, Veloz MT dibanderol Rp 251.200.000, sementara Q CVT dan Q CVT TSS masing-masing dipatok Rp 272.100.000 dan Rp 291.500.000.
Advertisement