Liputan6.com, Jakarta - Meski segmen MPV premium tidak sebesar passenger car lainnya, namun hal ini menjadi daya tarik bagi pabrikan otomotif asal Amerika Serikat, Buick, yang merupakan bagian dari General Motors.
Tidak tanggung-tanggung, mereka telah berencana untuk menghadirkan penantang serius bagi Lexus, yang lebih dulu meluncurkan model LM300h.
Advertisement
Hal ini diungkapkan oleh pabrikan tersebut pada pekan lalu, saat pameran otomotif di Cina, Guangzhou Auto Show 2021, di mana mereka menampilkan Buick GL8, sebuah MPV premium yang hadir dengan balutan modern.
Melihat tampilan konsepnya pada pameran tersebut, Buick GL8 hadir dengan desain futuristis serta lekukan tampang yang begitu menggoda.
"Lampu depan telah dibentuk sedemikian rupa dan menggabungkan sedikit dari keduanya, karena dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan pejalan kaki dan kendaraan lainnya," jelas Buick, melalui keterangan resminya.
Bentuknya yang menawan khas MPV premium memberikan gambaran bahwa ini adalah penantang yang patut diperhitungkan oleh Lexus. Pasalnya, desain sampingnya menyerupai LM300h di mana lekukan bodinya yang atletis ini dipadukan dengan beberapa aksen krom.
Sementara pada sektor kaki-kakinya, velg Buick GL8 flagship hadir dengan desain menggoda serta dipadukan dengan profil ban tipis.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Dibekali dengan Fitur Otonom
Namun, mengenai spesifikasi lainnya Buick masih enggan untuk mengungkapkan secara gamblang. Tapi satu hal yang pasti, GL8 Flagship ini akan dilengkapi dengan teknologi V2X.
Pembenaman fitur tersebut memungkinkan penantang Lexus ini untuk mengemudikan mobilnya secara otomatis atau otonom.
Tampilan paling menarik adalah bagian interiornya, di mana empat kursi yang disematkan akan memberikan kenyamanan kelas atas lantaran dibekali beberapa fitur mumpuni.
Di baris pertama, kursi depannya bisa diputar ke belakang untuk memungkinkan penggunanya melakukan meeting kecil agar dapat melakukan komunikasi lebih baik di atas perjalanan.
Advertisement