Jangan Lengah, Cegah Diabetes dengan Langkah Ini

Siloam Hospital Jember memberikan edukasi tata laksana terkait diabetes melitus.

oleh Liputan Enam diperbarui 24 Nov 2021, 14:11 WIB
Siloam Hospital Jember memberikan edukasi tata laksana terkait diabetes melitus.

Liputan6.com, Jember - Selain pelayanan kesehatan bagi para pasien, manajemen rumah sakit turut berperan memberi informasi seputar kesehatan dan pencegahan penyakit. Peran ini pun senantiasa dilakukan Siloam Hospitals Jember guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat, salah satu cara melalui jalinan kerjasama tujuh perusahaan asuransi.

"Jalinanan kerjasama ini guna peningkatan layanan kesehatan dapat tercapai sekaligus mengedukasi para rekan asuransi sebagai reminder bahwa aspek kesehatan senantiasa perlu diperhatikan," tutur dr. Sherrvy Eva Wijayaningrum, mewakili manajemen Siloam Hospitals Jember dalam kegiatan Insurance Gathering, di Jember, Kamis (18/11/2021).

Pada kesempatan tersebut, dia menyampaikan materi Tatalaksana Edukasi terkait Diabetes Melitus (DM) kepada 15 peserta sebagai rekanan asuransi.

Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula (glukosa) darah. Glukosa merupakan sumber energi utama bagi sel tubuh manusia.

Glukosa yang menumpuk di dalam darah akibat tidak diserap sel tubuh dengan baik dapat menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh. Jika diabetes tidak dikontrol dengan baik, dapat timbul berbagai komplikasi yang membahayakan nyawa penderita.

Dokter Sherrvy Eva Wijayaningrum menjelaskankadar gula dalam darah dikendalikan oleh hormon insulin yang diproduksi oleh pankreas, yaitu organ yang terletak di belakang lambung. Pada penderita diabetes, pankreas terganggu dalam memproduksi insulin sesuai kebutuhan tubuh. Tanpa insulin, sel-sel tubuh tidak dapat menyerap dan mengolah glukosa menjadi energi.

"Faktor penyebab adanya diabetes adalah riwayat keluarga atau aktivitas fisik yang tidak seimbang. Gejala yang timbul pada penderita bisa dilihat dari mudah mengantuk, berat badan turun, luka sulit sembuh, mudah lapar, susah tidur dan kerap merasa kehausan," jelas itu spesialis penyakit dalam Siloam Hospitals Jember itu.Dihadapan rekanan pihak asuransi, Sherrvy melengkapi edukasinya melalui cara pengobatan dan penyembuhan diabetes melitus melalui lima pilar utama, yaitu :

Sebagai langkah pencegahan, kata dia, kita perlu memenuhi informasi kesehatan melalui edukasi dan deteksi dini. Selain itu mengatur pola makan, bBerolahraga secara benar dan teratur, dan untuk pengobatannya bisa mengkonsumsi obat dan memantau gula darah secara mandiri.

"Tubuh manusia pun dapat gagal 'membakar' gula darah apabila kurang istirahat atau asupan gula terlampau tinggi pun respon insulin terganggu," katanya.

Dia menambahkan, selain penyakit diabetes ada penyakit metabolik (kelainan pada proses metabolisme tubuh) lainnya misal penyakit pada organ jantung, obesitas atau kegemukan dan hipertensi (darah tinggi).

"Karenanya kami sarankan melakukan Medical CheckUp per enam bulan sekali ke rumah sakit. Bagi pasien diabetes yang berada di rumah, agar senantiasa mengatur pola makan, yaitu kurangi makanan manis, perbanyak konsumsi sayur dan buah, perbanyak minum, aktif bergerak, dan tidur yang cukup," katanya.

Dalam kesempatan insurance gathering, sejumlah rekanan perusahaan turut mengapresiasi kelengkapan fasilitas Siloam Hospitals Jember termasuk sejumlah layanan kesehatan dan ketersediaan dokter spesialis yang dibutuhkan masyarakat di Jember.

Saksikan Video Ini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya