Hasil Indonesia Open 2021: Jonatan Christie Taklukkan Andalan Malaysia

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie maju ke putaran kedua Indonesia Open 2021 usai kalahkan Liew Daren dari Malaysia

oleh AY Yustiawan diperbarui 24 Nov 2021, 16:28 WIB
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie saat bertanding melawan pemain India Srikanth Kidambi pada babak 16 besar Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Centre & Westin Resort, Kamis (18/11/2021). Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, kalah 21-13, 18-21 dan 15-21. (HUMAS PP PBSI)

Liputan6.com, Jakarta Pebulutangkis Indonesia Jonatan Christie kalahkan wakil Malaysia, Liew Daren, dua gim langsung 21-14, 21-15 di hari kedua Indonesia Open 2021, di Bali International Convention Center, The Westin Resort, Nusa Dua, Rabu (24/11/2021).

Duel Jonatan Christie lawan Liew di gim pertama sempat berjalan alot hingga angka 12 sama. Namun, setelah itu Jonatan melejit tiga angka. Liew sepertinya mulai kewalahan meladeni permainan Jonatan hingga unggul 5 angka.

Liew sempat menambah dua angka memanfaatkan kesalahan Jonatan. Namun, pemain andalan Indonesia itu dengan cepat menyudahi perlawanan lawannya dan mengakhiri gim pertama dengan skor 21-14.

Pada gim kedua Liew langsung memimpin 3-1. Namun, dengan tangkas Jonatan kembali mampu mengendalikan pertandingan dan unggul 7-4.

Unggul tiga angka membuat Jonatan makin percaya diri untuk menekan Liew Daren dan melejit dalam pengumpulan angka menjadi 12-9. Tapi, lantaran sering membuat kesalahan sendiri Liew sempat menyamakan skor 12-12.


Pertemuan Keempat

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikan kok ke arah pemain India Srikanth Kidambi pada babak 16 besar Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Centre & Westin Resort, Kamis (18/11/2021). Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, kalah 21-13, 18-21 dan 15-21. (HUMAS PP PBSI)

Serangan apik tunggal putra andalan Indonesia membawa unggul lagi menjadi 15-12. Meski sempat mendapat perlawanan Jonatan unggul jauh hingga 18-14. Setelah Liew menambah satu angka, Jonatan akhirnya mengakhir pertandingan dengan skor 21-15.

Pertandingan Jonatan Christie vs Liew Daren di babak pertama Indonesia Open 2021 akan menjadi pertemuan keempat kalinya bagi kedua pemain.

Selama melakoni tiga pertemuan, Jonatan Christie berhasil mencatat dua kemenangan dan satu kekalahan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya