Liputan6.com, Jakarta Desainer muda belia Michelle Hadip ikut ambil bagian dalam ajang Jogja Fashion Week 2021 yang berlangsung Kamis, 25 November 2021.
Koleksi Michelle Hadip yang ditampilkan mengambil tema Tweed Twist, dengan gaya casual Korea yang sedang hits saat ini.
"Dengan kain polos bertekstur dan kain tweed bercorak kotak-kotak yang dipadankan dengan aksesoris berwarna gold membuat koleksi ini tampak trendy dan elegan," ujar Michelle Hadip kepada wartawan, baru-baru ini.
Baca Juga
Advertisement
Warna
Enam pakaian casual rancangannya dibuat menarik dan dibawakan oleh para model di atas catwalk.
Pemilihan warna dan jenis kain dilakukan secara teliti agar tetap menarik namun mengutamakan kenyamanan pemakainya. Pemilihan aksesoris juga diperhatikan hingga detail yang paling kecil, seperti warna dan ukiran pada kancing misalnya, serta ketepatan ukuran dan kesesuaiannya dengan keseluruhan tampilan busana.
Advertisement
Pengalaman
Proyek desain bertema casual ini tergolong pengalaman baru bagi Michelle, setelah sebelumnya pernah menampilkan modest wear di Recovery Movement Sleman, evening gowns di Malang Fashion Week 2021 dan koleksi baju anak di Surabaya Fashion Runway 2021.
Melalui koleksi ini, sebagai salah satu desainer muda Indonesia yang baru berusia 12 tahun, Michelle berharap dapat menampilkan koleksi yang mampu mencerminkan gaya remaja seusianya namun fleksibel pula bila digunakan oleh dewasa muda.
Koleksi Tweed Twist sengaja dibuat unik untuk mewakili style orang-orang muda yang selalu fresh, berani berinovasi, serta berpikir kreatif.
Inspirasi
Dengan peluncuran koleksi busana bertema casual ini, Michelle Hadip berharap dapat menempatkan posisi brandnya pada market yang sesuai dengan ekspektasi awal yaitu untuk digunakan oleh wanita muda berusia sekitar 13 tahun sampai dengan awal 30-an.
"Sekaligus aku berharap dapat menjadi inspirasi bagi kaum muda Indonesia untuk terus giat berkarya," ujar Michelle Hadip.
Advertisement