Epidemiolog Minta Masyarakat Tak Terpengaruh Hoaks Vaksin COVID-19

Masyarakat juga diminta tidak memilih-milih vaksin COVID-19. Sebab, semua jenis vaksin yang tersedia di Tanah Air teruji aman dan efektif.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 01 Des 2021, 21:00 WIB
Ilustrasi penyuntikan vaksin Covid-19 (Liputan6.com / Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Ahli epidemiologi dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) dr Yudhi Wibowo mengingatkan, masyarakat untuk berhati-hati dan tidak percaya pada informasi salah atau hoaks terkait vaksin COVID-19.

"Jangan langsung terpengaruh oleh informasi yang salah atau hoaks tentang vaksin," kata Yudhi dikutip dari Antara, Rabu (1/12/2021).

Dia juga mengingatkan agar masyarakat tidak memilih-milih vaksin COVID-19. Sebab, semua jenis vaksin yang tersedia di Tanah Air teruji aman dan efektif.

Yudhi menambahkan bahwa penerapan sistem jemput bola akan efektif mempercepat capaian vaksinasi COVID-19 di daerah.

"Di beberapa wilayah terutama yang area geografisnya sulit bagi masyarakat untuk datang ke pusat kesehatan masyarakat atau sentra vaksin, maka sistem jemput bola merupakan salah satu solusi terbaik," ucap dia.

Menurutnya, salah satu prinsip dasar dalam meningkatkan cakupan vaksinasi adalah dengan mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat.

"Prinsipnya adalah bagaimana mendekatkan layanan kesehatan ke masyarakat, sedekat mungkin maka nantinya aksesibilitas akan meningkat," katanya.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 


Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya