Liputan6.com, Jakarta - Liga Champions 2021/2022 akan dimainkan pada pertengahan pekan ini. Kompetisi elit di Eropa tersebut akan menyajikan laga terakhir penyisihan grup yang disiarkan langsung oleh SCTV dan live streaming di Vidio.com.
Dari Grup A, Paris Saint-Germain bakal menjamu Club Brugge di Parc des Princes, Rabu (8/12/2021) pukul 00:45 WIB. Laga ini sudah tidak menentukan lagi bagi PSG karena tiket babak 16 besar sudah didapat.
Advertisement
Sementara di Grup B, AC Milan akan menghadapi Liverpool. Laga ini bakal dimainkan di Stadion San Siro, Milan, Rabu (8/12/2021) pukul 03:00 WIB.
Bagi AC Milan, duel ini akan krusial. Karena, bisa menjadi penentu apakah skuat racikan Stefano Pioli lolos ke babak 16 besar atau tidak untuk mendampingi Liverpool.
Namun, lolos tidaknya AC Milan juga tergantung dengan laga Porto kontra Atletico Madrid. Porto di posisi kedua dengan lima lima poin, sedangkan AC Milan dan Atletico sama-sama memiliki empat poin.
Simak jadwal Liga Champions selengkapnya di halaman berikutnya.
Jadwal
Rabu, 8 Desember 2021
00:45 WIB, Paris Saint-Germain vs Club Brugge
00:45 WIB, RB Leipzig vs Manchester City
03:00 WIB, AC Milan vs Liverpool
03:00 WIB, Porto vs Atletico Madrid
03:00 WIB, Borussia Dortmund vs Besiktas
03:00 WIB, Ajax vs Sporting
03:00 WIB, Real Madrid vs Inter Milan
03:00 WIB, Shakhtar Donetsk vs Sheriff
Advertisement
Selanjutnya
Kamis, 9 Desember 2021
00:45 WIB, Juventus vs Malmo
00:45 WIB, Zenit vs Chelsea
03:00 WIB, Bayern Munchen vs Barcelona
03:00 WIB, Benfica vs Dynamo Kyiv
03:00 WIB, Manchester United vs Young Boys Berne 03:00 WIB, Atalanta vs Villarreal
03:00 WIB, Salzbourg vs Sevilla
03:00 WIB, Wolfsburg vs Lille
Baca Juga
Profil Jonathan David, Pemain Internasional Kanada yang Bawa Lille Tahan Imbang Juventus di Liga Champions
Profil Nicolo Zaniolo, Pemain Baru Atalanta yang Cetak Gol Perdana saat Menang Lawan Stuttgart di Liga Champions
Profil Karim Konate, Pahlawan RB Salzburg yang Mencetak "Brace" saat Lawan Feyenoord