Haji Lulung Meninggal Dunia, Ucapan Duka Banjiri Linimasa

Abraham Lunggana alias Haji Lulung meninggal dunia pada Selasa (14/12/2021), pukul 10.51 WIB.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 14 Des 2021, 12:39 WIB
Haji Lulung akan memotong kupingnya jika Ahok berani maju dalam Pilkada DKI melalui jalur independen.(Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka kembali datang dari politikus Tanah Air. Ketua DPD Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung meninggal dunia pada Selasa (14/12/2021), pukul 10.51 WIB.

"Baru saja kabar dukacita. Ketua DPW PPP DKI abangda Haji Lulung meninggal dunia pada Selasa, 14 Desember 2021 pukul 10.51 WIB," kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi saat dihubungi, Selasa (14/12/2021).

Baidowi menyatakan, Lulung meninggal karena sakit di RS Harapan Kita. Dia pun meminta permohonan maaf dan mendoakan atas meninggalnya Lulung.

"Mohon maaf atas segala salah dan dosa nya selama pergaulannya semasa hidup nya.. Mohon alfatihah nya," ucapnya.

Kabar kepergian Haji Lulung sontak mengundang perhatian publik, khususnya para pengguna jejaring sosial. Pantauan Citizen-Liputan6.com, sejak kabar duka itu beredar di media sosial, warganet membanjiri lini masa Twitter dengan ucapan belasungkawa.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Ucapan Duka

Haji Lulung usai diperiksa Bareskrim di Ombudsman, Jakarta, Rabu (12/4). Lulung mengaku tidak terlibat pembahasan proyek pengerjaan revitalisasi gedung Teater Kesenian Jakarta. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Berikut beberpa twit ucapan belasungkawa dari warganet yang berhasil dirangkum dari Twitter. 

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Semoga Husnul Khotimah...Dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan. Selamat jalan Haji Lulung," ucapan belasungkawa akun @Mdy_Asmara1701.

"Kabar duka Politisi senior PPP Abraham Lunggana atau yang akrab disapa Haji Lulung meninggal dunia.Innalillahi wa innailaihi Raji'un.Semoga amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT dan keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran," tulis akun @ChusnulCh__.

"Haji Lulung dikabarkan meninggal dunia pada pukul 10.51 WIB di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.Biar bagaimanapun ,Yang penting kita tetap mendoakan semoga Almarhum husnul khotimah... Aamiin Folded handsAl fatihah," komentar akun @YuliEndah3.

"Dapat berita Haji Lulung meninggal dunia. Semoga Allah ampuni semua kesalahan beliau, diterima iman islamnya dan dijadikan amal ibadahnya sebagai ladang pahala dan penghapus segala kesalahan beliau...aamiin yaa Rabbal 'alamin," kata akun @JackArkaan.

"Semoga amal ibadah beliau di terima Allah SWT dan diampuni segala dosa2nya," sahut akun @@ach_luthfi.


Serangan jantung

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana. (Muhammad Ali/Liputan6.com)

Sebelumnya, Ketua DPD PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung dikabarkan mendapat serangan jantung berulang dan dirawat di ICVCU (Intensive Cardiovascular Care Unit).

Kabar tersebut disampaikan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas lewat akun instgram miliknya @zul.hasan.

"Hari ini saya menjenguk sahabat dan saudara kita semua, Haji Lulung. Beberapa hari lalu beliau dikabarkan mendapat serangan jantung berulang dan dirawat di ICVCU (Intensive Cardiovascular Care Unit) RS Harapan kita dan tak sadarkan diri," tulis Zulhas, Kamis 2 Desember 2021.


Infografis Varian Baru Omicron Hantui Dunia

Infografis Varian Baru Omicron Hantui Dunia. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya