5 Sosok Termuda di Daftar Orang Terkaya Indonesia 2021

Indeks pasar saham acuan yang naikdisebut berpengaruh terhadap kekayaan bersih gabungan 50 orang terkaya Indonesia 2021.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Des 2021, 19:49 WIB
Ilustrasi miliarder (iStock)

Liputan6.com, Jakarta Daftar orang terkaya Indonesia 2021 kembali dirilis Forbes. Harta para orang terkaya Indonesia ini tercatat naik pada 2021.

Terbukti dari awalnya total nilai kekayaan orang terkaya Indonesia 2021 hanya USD 133 miliar, kini mencapai 21 persen menjadi USD 163 miliar.

Melansir Forbes, Rabu (15/12/2021), indeks pasar saham acuan yang naik lebih dari 19 persen disebut berpengaruh terhadap kekayaan bersih gabungan 50 miliarder Indonesia. 

Berdasarkan data Forbes, R. Budi dan Michael Hartono  masih mempertahankan posisi puncaknya hingga tahun ini.

Kekayaan bersih mereka kini mencapai USD 42,6 miliar, naik sekitar USD 3,8 miliar. Rupanya peningkatan kekayaannya itu berkat naiknya saham Bank Central Asia karena banyaknya investor.

Kemudian di urutan selanjutnya ada Keluarga Widjaja yang merupakan konglomerat Sinar Mas. Meskipun kekayaan sempat turun hingga USD 2,2 miliar menjadi USD 9,7 miliar, Keluarga Widjaja tetap bertahan di posisi kedua dalam daftar miliarder Indonesia.

Selanjutnya ada Anthoni Salim bos Salim Group yang berhasil masuk tiga besar dalam daftar usai gagal selama empat tahun.

Kekayaan bersihnya mampu menembus hingga 44 persen menjadi USD 8,5 miliar. Itu berkat investasinya pada perusahaan yang sedang naik daun, seperti Emtek dan operator pusat data DCI Indonesia terbayar.

Selain yang sudah disebutkan, masih ada lagi miliarder Indonesia lainnya yang kekayaannya berhasil meningkat di tahun ini. Ada yang sudah berusia lebih dari 50 tahun bahkan ada yang kurang dari itu.

 

 


Daftar Orang Terkaya Indonesia Termuda

Ilustrasi Miliarder Dunia. Unsplash/Hunter Race

Dari 50 daftar menurut Forbes, berikut ini urutan 5 miliarder termuda. Siapa saja?

1. Ciliandra Fangiono 

Urutan: 24

Usia: 45 tahun

Kekayaan: USD 1,83 miliar

 

2. Arini Subianto

Urutan: 44

Usia: 50 tahun

Kekayaan: USD 975 juta

 

3. John Kusuma

Urutan: 32

Usia: 55 tahun

Kekayaan: USD 1,4 miliar

 

4. Jerry Ng

Urutan: 12

Usia: 56 tahun

Kekayaan: USD 3,2 miliar

 

5. Garibaldi Thohir

Urutan: 17

Usia: 56 tahun

Kekayaan: USD 2,6 miliar

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya