Lirik Lagu Kinari dari BCL dan Dee Lestari, Hadirmu Bagai Cahaya Pertanda Lahirnya Cinta

Setelah merilis soundtrack Tersanjung the series, BCL luncurkan lagu tema novel Rapijali karya Dee Lestari, "Kinari." Berikut lirik lagunya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 20 Des 2021, 08:30 WIB
Bunga Citra Lestari atau BCL menyanyikan lagu tema novel Rapijali, "Kinari." (Foto: Instagram @bclsinclair)

Liputan6.com, Jakarta Dewi Lestari alias Dee Lestari kembali merilis soundtrack novel terbarunya, Rapijali. Setelah merilis versi karakter Yuda Alexander dengan melibatkan Iwan Fals, Dee memperkenalkan “Kinari” versi Lovinka.

Kinari” versi Lovinka menggandeng BCL. Video liriknya premier di YouTube, Jumat (17/12/2021). Lewat video interviu yang dirilis di medsos, Bunga Citra Lestari mengaku sejak lama menyukai lagu karya Dee Lestari.

Sejak pertama kali mendengar demo ‘Kinari’, aku merasa seperti tersihir… Aransemennya benar-benar menyentuh hatiku
,” tulis BCL di akun Instagram terverifikasinya, pekan ini. Berikut lirik lagu “Kinari.”

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Dari Satu Pintu Rahasia

BCL. (Foto: Dok. Instagram @bclsinclair)

Dari satu pintu rahasia, engkau tiba

Separuh dewi dan bidadari, kau bernyanyi

Suaramu menjadi pandu bagi gelap duniaku

Beri aku harapan baru, kau bisikan namamu

 

Kinari, hadirmu bagai cahaya

Pertanda lahirnya cinta dalam hidupku

Musik yang indah

 

Dari balik busur pelangi, kau meniti

Semerdu kicau burung berlagu, kau bernyanyi

Suaramu menjadi pandu bagi gelap duniaku

Beri aku harapan baru, kau bisikkan namamu

 

Kinari, hadirmu bagai cahaya

Pertanda lahirnya cinta dalam hidupku

Itulah engkau musik yang indah, ho…

 

Jika nanti kegelapan menjelang

Suaramu menjadi cahayaku

Kau terangi, kau bernyanyi, panggil namaku…

 

Kinari, hadirmu bagai cahaya

Pertanda lahirnya cinta dalam hidupku

Musik yang indah

 

Kinari, selaksa untaian nada

Bersua sejuta kata

Itulah engkau musik yang indah

(Kinari, kinari…)

Kinari…

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya