Liputan6.com, Jakarta - Selebgram sekaligus model dan penyanyi Tisya Erni, saat ini tengah menjadi sorotan warganet. Banyak yang penasaran dan mencari tahu mengenai sosok Tisya Erni.
Tisya Erni merupakan seorang model dan penyanyi. Di dunia tarik suara, Tisya Erni bergabung di bawah naungan label musik Nagaswara.
Beberapa waktu lalu, ia baru saja merilis single baru berjudul "Aku Beruntung".
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Dekat dengan Sule
Nama Tisya Erni semakin terdengar saat ia terseret dalam isu rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher. Kala itu, rumah Sule dan Nathalie Holscher digosipkan tengah kurang baik.
Di tengah ramainya gosip tersebut, nama Tisya Erni ikut terseret lantaran diketahui sempat menjalin kedekatan dengan Sule.
Advertisement
Membantah
Terkait hal itu, Tisya Erni sudah memberikan klarifikasi. Dalam tayangan infotainment Status Selebritis SCTV, Tisya Erni menolak untuk dikaitkan dengan masalah antara Sule dan Nathalie Holscher.
"Hal yang mengejutkan netizen ya Nathalie menghapus beberapa foto (Sule) di Instagram, saya juga nggak tahu, kita harus positif aja, barangkali Mbak Nathalie dengan Kang Sule-nya tuh ada something di luar dari saya," kata Tisya Erni pada April 2021 lalu.
"Jangan netizen langsung mengasumsikan ke saya, pokoknya kita tunggu aja sebenarnya dari Nathalie-nya atau kang Sule nya tuh ada something apa sih, barangkali bukan karena saya. Netizen juga jangan nambah-nambahin, barangkali ada faktor lain bukan karena saya," sambungnya.
Dikaitkan
Yang terbaru, profil Instagram Tisya Erni kembali ramai dikunjungi warganet, menysusul pemberitaan seorang selebgram berinisial TE yang ditangkap karena kasus prostitusi di Semarang. Pihak kepolisian sendiri belum mengungkap siapa selebgram TE yang dimaksud.
Namun di kolom komentar unggahan Tisya Erni itu banyak warganet yang mempertanyakan hal ini.
"Kakak mohon klarifikasi TE yg di berita bukan kakak kah??🙏🙏" tanya akun @mhmd_zani.
"Masa TE yg ini sihh??" tanya @igowahono.
"Beritanya ga bener kan kak? 😢😢😢" harap @rvolshopbwi_.
Advertisement
Tak Ada Tanggapan
Hingga artikel ini diturunkan, masih belum ada tanggapan dari Tisya Erni mengenai hal tersebut. Ia hanya membatasi kolom komentarnya.
Adapun untuk aktivitasnya di Instagram, Tisya Erni diketahui masih mengunggah Instagram Story dengan anaknya beberapa jam yang lalu.
"tapi kyknya bukan deh. 4 jam lalu masi posting fine2 aja," terka @ilove_greenteaa.
"4 jam yg lalu msh m ankmy," timpal @dilamaelani.