MU dan Rangnick Kecewa, Pemain Incarannya Membangkang Keinginan Agen

Salah satu pemain yang banyak dikaitkan dengan MU adalah pemain sayap Barcelona, ​​Ousmane Dembele.

oleh AY Yustiawan diperbarui 24 Des 2021, 19:30 WIB
Manajer sementara Manchester United Ralf Rangnick dalam laga Liga Inggris melawan Norwich City di Stadion Carrow Road, Minggu (12/12/2021) dini hari WIB. (Daniel LEAL / AFP)

Liputan6.com, Jakarta Manajer sementara Manchester United atau MU Ralf Rangnick bisa mulai lagi membawa darah baru untuk tim utama klub raksasa Liga Inggris itu. Dalam beberapa pertandingan pertamanya sebagai manajer, ada peningkatan yang nyata pada bagian-bagian permainan tertentu.

Perubahan situasi ini diperkirakan akan terus berlanjut seiring para pemain saat ini memahami metode pelatih MU asal Jerman itu.

Skuad belum dirotasi sebanyak yang diharapkan oleh beberapa pemain pinggiran, mengingat mereka tidak diberi kesempatan saat MU di bawah Ole Gunnar Solskjaer.

Para pemain yang sering jadi cadangan ini, mungkin berpikir bahwa keputusan itu akan dihapus begitu orang baru yang bertanggung jawab. atas tim berada di situ.

Untuk itu, ada kemungkinan beberapa pemain MU bisa pergi dengan status pinjaman atau permanen. Namun, pastinya mereka hanya akan diizinkan melakukannya jika Rangnick sudah memikirkan penggantinya.


Pemain Barcelona

Penyerang Barcelona Ousmane Dembele (kiri) berebut bola dengan bek Benfica Nicolas Otamendi pada matchday kelima Grup E Liga Champions di Camp Nou, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB. Barcelona hanya mampu bermain imbang 0-0 kala menjamu Benfica. (AP Photo/Joan Monfort)

Salah satu pemain yang banyak dikaitkan dengan Setan Merah, menurut Mundo Deportivo dan dikutip oleh The Mirror, adalah pemain sayap Barcelona, ​​Ousmane Dembele.

Pemenang Piala Dunia Prancis bermain cukip baik dan bebas bernegosiasi dengan klub mana pun mulai 1 Januari 2022.


Pengagum Berat

Striker Barcelona, Ousmane Dembele (kedua dari kanan) melepaskan tendangan yang berbuah gol pertama timnya ke gawang Sevilla dalam laga leg kedua semifinal Copa Del Rey 2020/21 di Camp Nou Stadium, Rabu (3/3/2021). Barcelona menang 3-0 melalui extra time dan lolos ke babak final. (AP/Joan Monfort)

Namun, sepertinya Rangnick dan MU akan kecewa. Itu karena Dembele telah membangkang keinginan agennya dan akan menandatangani kontrak lima tahun baru dengan Barcelona pada minggu depan dan menjelang pembukaan jendela transfer untuk bisnis.

Ini merupakan satu lagi kemenangan bagi manajer baru, Xavi, yang dikenal sebagai pengagum berat sang winger.


Cari Cara

Skor 1-0 bertahan hingga laga usai. Kemenangan tersebut disambut ketidakpuasan Ralf Rangnick selaku juru taktik Manchester United. Ia menilai pasukannya belum tampil maksimal dan membuat kesalahan-kesalahan mencolok di babak kedua. (AFP/Daniel Leal)

Rangnick akan mencari cara untuk menambahkan gayanya sendiri ke skuat Man Utd saat ini. Karena itu, juru taktik asal Jerman itu akan mendatangkan pemain di jendela transfer Januari 2022.

Namun, Ralf Rangnick dikabarkan hanya mendapat dana transfer sebesar 75,6 juta pound atau sekitar Rp 1,4 triliun. Dengan syarat dia menjual pemain yang tidak lagi dibutuhkan.


Kemungkinan Pergi

Ada beberapa pemain MU yang dianggap tidak cukup baik untuk skuat baru MU asuhan Rangnick. Juru taktik asal Jerman itu tampaknya sudah memutuskan siapa pemain yang bakal pergi, meski kurang dari sebulan jadi manajer sementara Setan Merah.

Jesse Lingard penampilannya menginspirasi ketika dipinjamkan ke West Ham United pada paruh kedua musim 2020/2021. Namun, gelandang berusia 29 tahun itu tidak dapat mengembalikan sisi itu ke permainannya saat kembali ke MU.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya