Antara Meghan Markle dan Kate Middleton, Siapa yang Disebut Lebih Pintar di Kerajaan Inggris?

Oxford Royale baru-baru ini meluncurkan hasil studi tentang anggota Kerajaan Inggris terpintar. Kate Middleton dan Meghan Markle masuk daftar 10 besar mereka.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 02 Jan 2022, 12:36 WIB
Kate Middleton dan Meghan Markle bersama suaminya Pangeran William dan Pangeran Harry saat menghadiri perayaan Natal kerajaan di Gereja St Mary Magdalene di Sandringham, Inggris (25/12). (AFP Photo/Paul Ellis)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah studi tentang keluarga Kerajaan Inggris baru-baru ini dirilis oleh Oxford Royal. Studi itu meranking mana anggota Kerajaan Inggris yang paling pintar, termasuk di dalamnya ada nama Meghan Markle dan Kate Middleton.

Institusi pendidikan itu menganalisis gelar akademik dari para anggota kerajaan, melihat capaian para anggota kerajaan yang diteliti saat di SMA, dan ranking universitas yang mereka masuki. Oxford Royale menggunakan QS World University Rankings yang menilai universitas berdasarkan reputasi akademik dan rasio fakultas dan mahasiswa, sebagai bagian analisis mereka.

Hasilnya, Meghan Markle disebut menduduki posisi pertama alias anggota kerajaan terpintar. Hal itu melihat latar pendidikannya yang merupakan lulusan Northwestern University di Evanston, Illinois. 

Duchess of Sussex memiliki gelar ganda dalam bidang teater dan hubungan internasional dari kampus yang menduduki ranking 30 dalam QS World Rankings pada 2021. 

"Hidup sebagai bangsawan tidak selalu pekerjaan mudah dan melibatkan banyak pengawasan ekstensif dan hidup di bawah sorotan publik, dan kekuatan akademik Meghan Markle telah melengkapinya dengan sempurna untuk peran tersebut," kata juru bicara Oxford Royale terkait hasil studi itu, dikutip dari NYPost, Minggu (26/12/2021).

Juru bicara itu mengatakan, meski Meghan dan Harry mundur dari tugas sebagai anggota kerajaan senior, mereka tetap mampu menarik minat dan perhatian dunia. Meghan pun disebut memanfaatkan hal itu untuk meningkatkan kesadaran atas beragam masalah serius di dunia.

"(Hal itu) merefleksikan kepintaran, kemampuan berpikir analitis, dan latar belakang pendidikannya," imbuh dia.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Ranking Kate Middleton

Paduan turtle neck merah dan rok pleats juga akan jadi kombinasi mewah. Jangan lupa tambahkan aksesori seperti anting emas, untuk menyempurnakan gaya. (Instagram/ Kate Middleton Style)

Sementara itu, Kate Middleton berada di posisi kedua sebagai anggota kerajaan terpintar, menurut studi tersebut. Duchess of Cambridge merupakan siswa SMA swasta, Marlborough College di Wiltshire, Inggris, tempat ia mendapatkan tiga A-level dalam tahun terakhir sekolahnya. Ia mendapat skor A dalam matematika dan seni, dan B untuk mata pelajaran Bahasa Inggris.

A-level adalah adalah mata pelajaran yang dipelajari oleh siswa Inggris dalam dua tahun terakhir sekolah mereka, dan diperlukan untuk masuk ke perguruan tinggi. Semakin baik nilai seorang siswa pada A-level, semakin besar kemungkinan mereka akan bisa masuk ke universitas elit.

Kate melanjutkan pendidikan di University of St. Andrews yang menempati ranking 91 menurut QS World Rankings. Universitas itu juga tempat kuliah yang sama dengan suaminya, Pangeran William.

 

 


Ranking William dan Harry

Pangeran William dan Pangeran Harry (AP Files)

Studi juga menempatkan Pangeran William di posisi ketiga sebagai anggota kerajaan yang paling pintar. Meski kuliah di tempat yang sama, capaian akademik Kate lebih tinggi dibandingkan calon Raja Inggris itu.

William diketahui mendapatkan skor A dalam geografi, dan B untuk mata pelajaran seni. Sedangkan, skor C diberikan untuk biologi di tahun terakhirnya di SMA.

Sementara, adik William, Pangeran Harry tidak masuk dalam 10 besar Oxford Royale. Ia hanya mendapatkan dua A-level di SMA, memperoleh skor B di bidang seni dan D untuk geografi. Ia pun tak melanjutkan kuliah. Pihak kerajaan tak merespons hasil studi itu secara terbuka.


Geger Wawancara Meghan dan Harry

Infografis Geger Wawancara Meghan Markle dan Pangeran Harry. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya