Liputan6.com, Jakarta Sejumlah artis Tanah Air memilih liburan ke luar negeri jelang pergantian tahun 2022. Salah satunya Prilly Latuconsina. Bintang film Danur ini pelesir ke Amerika Serikat.
Dilihat dari unggahan di akun Instagram terverifikasinya, Kamis (30/12/2021), Prilly telah tiba di negeri Paman Sam. Tampak bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala berada di New York City.
Baca Juga
Advertisement
Mantan kekasih Maxime Bouttier ini tampil memesona dengan outfit serbahitam. Berikut 6 potret Prilly Latuconsina di New York City dirangkum Showbiz Liputan6.com, Kamis (30/12/2021).
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Menunggu
Prilly terlihat pose di antara tumpukan koper. Bintang film Hangout ini bercerita, menunggu sekitar 45 menit untuk bagasinya keluar.
Advertisement
Times Square
Kawasan Times Square menjadi salah satu ikon kota yang tak pernah tidur itu. Ini juga menjadi tujuan pertama Prilly.
Hitam
Prilly tampil menawan pakai busana warna hitam. Sling bag brand premium dunia yg dijinjingnya bikin penampilannya makin cetar.
Advertisement
Menikmati
Perempuan yang belum lama ini wisuda S1 menikmati perjalanannya. “Spent a few hours strolling around and enjoying the sights (menghabiskan beberapa jam berjalan-jalan dan menikmati pemandangan),” tulisnya pada kolom caption.
Menunggu
Dalam caption ia juga menyapa beberapa rekannya. “@andirianto_official @montytiwa @umayshahab aku tunggu nyusul ya,” tulis perempuan 25 tahun.
Advertisement
Kedinginan
Prilly mengunggah video di Instagram Stories saat berjalan kaki di New York City. Ia bercerita bahwa suhunya dingin sekali dan berniat mencari penutup kepala.