Liputan6.com, Jakarta - Aktris legendaris Betty White meninggal dunia pada Jumat 31 Desember 2021. Dunia perfilman Hollywood pun berduka di awal 2022 ini.
Betty White mengembuskan napas terakhirnya jelang usianya ke-100 pada 17 Januari 2022.
"Meskipun Betty akan berusia 100 tahun, saya pikir dia akan hidup selamanya," ungkap teman dekatnya, Jeff Witjas, dilansir People.
Baca Juga
Advertisement
Ucapan duka mengalir dari para selebritas Hollywood. Melalui cuitannya di Twitter, Ryan Reynold mengaku bahwa kehilangan Betty White.
"Dunia terlihat berbeda sekarang. Dia hebat dalam menentang harapan," cuitnya, Sabtu (1/1/2022).
Berikut 3 fakta terkait wafatnya aktris legendaris Betty White dihimpun Liputan6.com:
1. Meninggal Dunia di Usia 99 Tahun
Kabar duka datang dari dunia perfilman Hollywood di awal 2022. Betty White meninggal dunia pada Jumat 31 Desember 2021 waktu setempat.
Betty White mengembuskan napas terakhirnya jelang usianya ke-100 pada 17 Januari 2022.
"Meskipun Betty akan berusia 100 tahun, saya pikir dia akan hidup selamanya," ungkap teman dekatnya, Jeff Witjas, dilansir People.
Di Tanah Air, aktris ini dikenal salah satunya lewat sitkom The Golden Girls yang pernah ditayangkan di RCTI. Termasuk perannya dalam The Proposal, film yang dibintanginya bersama Sandra Bullock dan Ryan Renolds.
Advertisement
2. Ucapan Duka Mengalir
Ucapan duka mengalir dari para selebritas Hollywood. Melalui cuitannya di Twitter, Ryan Reynold mengaku bahwa kehilangan Betty White.
"Dunia terlihat berbeda sekarang. Dia hebat dalam menentang harapan," cuitnya, Sabtu (1/1/2022).
Ryan Reynold mengagumi Betty White yang tetap terlihat cantik di usia tuanya.
"Dia berhasil menjadi sangat tua dan entah bagaimana, tak terlihat tua. Kami akan merindukanmu, Betty. Sekarang Anda tahu rahasianya," tambahnya.
3. Betty White Sempat Bahagia Jelang Usia 100 Tahun
Sebelumnya, Betty White sempat menjadi cerita sampul People, dan mengungkapkan perasaannya jelang usia 100 tahun.
"Saya sangat beruntung berada dalam kesehatan yang baik dan merasa sangat baik pada usia ini. Ini menakjubkan," ungkap Betty kala itu.
Advertisement