Sinopsis Film Anaconda 3: Offspring, Perburuan Ular Besar yang Mengerikan

Ular besar yang mematikan masih belum lelah mengganggu manusia. Bagaimana nasib mereka yang berusaha mencari pertolongan? Simak sinopsis Anaconda 3: Offspring berikut ini.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 05 Jan 2022, 17:51 WIB
Film Anaconda 3: Offspring dapat disaksikan melalui aplikasi Vidio. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Salah satu film Hollywood yang sayang dilewatkan berjudul Anaconda 3: Offspring. Buat Anda yang suka film bergenre horor yang menegangkan wajib banget nonton film ini. Banyak adegan jumpscare yang pastinya bikin jantung berdegup kencang. 

Film ini sebelumnya rilis di tahun 2008, tapi masih menjadi film dengan alur cerita dan adegan seru yang mengejutkan. Disutradarai oleh Don E.FauntLeRoy serta berbagai pemain lainnya seperti David Hasselhoff, Crystal Allen, Patrick Regis, Anthony Green, John Rhys-Davies, Ryan McCluskey dan lainnya.

Film Anaconda 3: Offspring merupakan sekuel lanjutan dari film berjudul Anaconda sebelumnya. Hanya saja kali ini alur cerita yang berbeda di mana mengisahkan sosok tentara bayaran yang ditugaskan untuk menangkap ular besar berbahaya. 

Ular itu kabur dari tempat dilangsungkannya penelitian untuk sebuah eksperimen  tertentu. Bagaimana kisah selengkapnya? Simak dulu sinopsis singkat Anaconda 3: Offspring berikut ini. 


Eksperimen yang Membawa Petaka

Berlatar di sungai Amazon cerita Anaconda 3: Offspring dimulai dengan adanya penelitian yang dilakukan terhadap ular. Ular ini sangat spesial dan berbahaya, banyak yang menduga ular ini dapat menjadi obat untuk menyembuhkan penyakit mematikan.

Penelitian tersebut dipimpin oleh Dr Amanda Hayes, ia berhasil meneliti ular yang baru saja ditangkap di sungai amazon dan memodifikasi genetiknya. Namun hal yang tidak diinginkan terjadi ketika seekor anaconda jantan melarikan diri dan membunuh para ilmuwan di sana. 

Suasana kacau semakin terasa ketika anaconda betina pun juga ikut lepas, anaconda betina diketahui juga sedang dalam keadaan hamil. Mereka diperkirakan kabur ke arah pemukiman penduduk. Anaconda betina melahirkan banyak anak dan menciptakan suasana mengerikan di setiap sudut wilayah penduduk. 


Menyewa Tentara Bayaran

Poster film Anaconda 3: Offspring (dok.Vidio)

Peristiwa lahirnya anak ular itu membahayakan banyak orang di sana. Akhirnya, Murdoch seorang miliarder yang membiayai penelitian tersebut mencari cara agar dapat menangkap anaconda yang kabur. 

Ia menyewa tentara bayaran, yaitu Stephen Hammett, untuk menangkap anaconda yang telah kabur. Bersama dengan dokter Amanda Hammett berusaha untuk menangkap mereka. Banyak adegan yang pastinya membuat Anda terkejut saat menontonnya. Ular-ular dalam film ini seolah-olah berada dekat dan bisa membunuh siapa saja. 

Mampukah Hammett sang tentara bayaran dan Dr. Amanda menangkap kembali ular tersebut dan menyelamatkan banyak orang? Saksikan film selengkapnya Anaconda 3: Offspring hanya di platform streaming Vidio!

Penulis: Layli Maghfirah

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya