Liputan6.com, Jakarta Zaskia Sungkar akhirnya buka suara soal masalah yang membelit Irwansyah. Beredar kabar, adik iparnya, Hafiz Fatur buron setelah diduga mengemplang sertifikat rumah dan mobil mewah Irwansyah.
Kabar lain menyebut, rumah Irwansyah kini “dikalungi” pelang tanda di sita oleh bank. Tak tinggal diam, kakak Shireen Sungkar meluruskan rumor lewat akun Instagram terverifikasinya, Jumat (7/1/2022).
Baca Juga
Advertisement
Pertama, Zaskia Sungkar berterima kasih untuk semua pihak yang peduli pada musibah yang menimpa Irwansyah. Namun, rumah yang akan disita bukan hunian yang kini ditempatinya bareng suami tercinta.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Yang Kena Musibah Itu...
“Namun perlu kia luruskan rumah baru yang kia tempati sekarang Alhamdulillah aman dan kia yg pegang sertifikat nya selama ini,” bintang sinetron Terlanjur Cinta itu menerangkan.
“Jadi yang kena musibah itu adalah beberapa rumah cluster milik irwan di wilayah TangSel dan beberapa sertifikat nya di rumah yg di tempati Alm ibunya irwan. Jadi bukan rumah yang kami tempati sekarang,” Zaskia Sungkar mencuit.
Advertisement
Tutup Usia
Ia memohon awak media meneruskan berita yang telah terkonfirmasi seraya minta doa agar Irwansyah ikhlas dan sabar menghadapi takdir. Hingga detik ini, Zaskia dan Irwansyah yakin ada hikmah di balik musibah.
“Semakin banyaknya sahabat2 kita yang tutup usia di umur yang masih muda, terus mengingatkan kami. Pada akhirnya hanya kain kafan dan amal shaleh yang kita bawa kelak dalam kubur,” imbuhnya.
Dapatkan Hak Kami
Lewat unggahan ini pula Zaskia Sungkar menegaskan, ikhtiar untuk mendapatkan keadilan tak henti dilakukannya bersama Irwansyah. Ia yakin apa yang jadi haknya akan kembali.
“Yang bisa kami lakukan saat ini hanyalah ikhtiyar terlebih dahulu mendapatkan hak kami kembali. Namun seterusnya kami ikhlas dan pasrahkan kepada Sang pemilik segalanya,” tulis Zaskia Sungkar.
Advertisement
Harta Hanya Titipan
“Karna harta hanyalah titipan yang bisa datang dan pergi. Namun iman dan nikmat islam yang jangan sampai pergi dan harus kita syukuri,” tutupnya lalu menyematkan emotikon wajah mewek dan hati merah.
Hingga artikel ini disusun, Hafiz Fatur masih buron. Irwansyah sendiri belum memberikan pernyataan resmi terkait polah adiknya yang disorot media dalam beberapa pekan terakhir.