Liputan6.com, Jakarta - Rizky Billar dan Lesti Kejora sukses membuat banyak orang penasaran dengan rupa dan nama anak mereka, Muhammad Leslar Al Fatih Billar. Selama ini, masyarakat hanya mengenal anak Rizky Billar dan Lesti Kejora yang dilahirkan pada 26 Desember 2021 dengan sebutan Baby L.
Di media sosial, wajah Baby L selalu disamarkan oleh Billar dan Lesti. Keduanya seolah menjaga rupa anak mereka diketahui masyarakat sesuai dengan waktunya, yakni 8 Januari 2022. Di tanggal itu, Billar dan Lesti resmi memperkenalkan wajah dan nama si buah hati.
"Assamualaikum sahabat serta keluarga online, Perkenalkan anak kami….MUHAMMAD LESLAR AL-FATIH BILLAR," tulis Billar melalui status teks unggahan foto anaknya di Instagram, Sabtu (8/1/2022). Dalam kesempatan itu, Billar juga membeberkan arti nama anaknya.
Berikut, 5 fakta nama anak Rizky Billar dan Lesti Kejora seperti dirangkum Liputan6.com
Baca Juga
Advertisement
1. Muhammad
Melalui akun Instagram terverifikasinya, Billar menjelaskan pemberian awalan nama Muhammad untuk anak laki-lakinya itu.
"Muhammad - diambil dari kata pertama dari nama saya,yang juga nama dari seseorang rasul yg dimuliakan allah,tokoh yang menjadi contoh atau role model serta tauladan dalam kehidupan saya dan banyak orang," tulis Billar.
Advertisement
2. Leslar
Nama Leslar turut dicantumkan Billar dan Lesti untuk bayi mungil yang disorot masyarakat karena terlahir prematur atau lebih cepat dari tanggal perkiraan lahir dokter.
"Leslar - perpaduan nama Saya dan wanita yg saya cintai,dan di nama tersebut terdapat banyak orang yang mendoakan kami di dalamnya dan semoga juga selalu memberikan doa terbaik untuk putra kecil kami ini," tulis Billar lagi.
3. Al Fatih
Ada tokoh Islam yang disematkan Billar dan Lesti di nama putra mereka. Tokoh besar Islam tersebut bernama Al Fatih.
"Al-Fatih - Muhammad II yang dijuluki Al-Fatih karna penaklukan konstantinopel. Berawal dari kekaguman saya terhadap beliau dimana beliau mempunya jiwa kepemimpinan yang tinggi,cerdas,serta penghafal quran. Dan harapan kami anak kami kelak bisa mengambil sifat2 baik dari beliau," Billar menuliskan.
Advertisement
4. Nama Belakang
Tak lupa Billar menyematkan nama belakangnya kepada si buah hati. Menurut dia, nama belakangnya menandakan lahirnya keturunan yang baik.
"Billar : inshaallah nama belakang ini akan menjadi legacy.Dan akan menjadi sebuah keturunan yg baik akhlak,budi pekertinya serta menjadi orang yg berguna dan bermanfaat buat banyak orang...," tulisnya lagi.
5. Harapan
Terakhir, Billar menginginkan agar nama anak yang mengandung doa serta kebaikan di dalamnya benar-benar terjadi dalam kehidupan putranya kelak.
"Di sebuah nama terdapat doa dan harapan orang tua didalamnya,semoga anak kami kelak bisa mewarisi akhlak atau perilaku yg baik dari nama2 hebat diatas,inshaallah🙏🏼🤲🏼," Billar mengakhiri.
Advertisement