Minchan Verivery Minta Maaf Setelah Nyinyir soal Wajah Idol yang Satu Sekolah Dengannya

Siaran langsung V-Live Minchan Verivery bersama dua rekannya berbuntut panjang.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 10 Jan 2022, 18:00 WIB
Siaran langsung V-Live Minchan Verivery bersama dua rekannya berbuntut panjang. (Jellyfish Entertainment via Soompi)

Liputan6.com, Seoul - Siaran langsung via V Live yang digelar Minchan Verivery pada 6 Januari lalu ternyata berbuntut panjang. Gara-garanya adalah komentar yang diucapkan sang bintang K-Pop saat sesi tersebut.

Dilansir dari Soompi, Senin (10/1/2022), kala itu Minchan menggelar siaran langsung bersama dua rekannya dari Verivery, Hoyoung dan Kangmin.

Minchan bercerita bahwa kala ia kelas 3 SMP, seorang idol perempuan pindah ke sekolahnya. Di sinilah ia kemudian mengeluarkan komentar bermasalah tersebut, yakni tentang penampilan sang idol yang juga teman sekolahnya. 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Fantasi Hancur

Minchan Verivery. (Jellyfish Entertainment via Soompi)

"Fantasiku [tentang seleb] hancur lebur. Wajahnya juga enggak terlalu luar biasa," kata Minchan

Cuplikan rekaman V Live ini kemudian beredar di media sosial. Minchan panen kritik pedas karena kata-katanya ini. Apalagi sang idol perempuan yang ia komentari, terhitung sebagai seniornya di dunia hiburan.


Minta Maaf

Permintaan Maaf Minchan Verivery. (Twitter/ by_verivery)

Pada 8 Januari lalu, ia akhirnya mengunggah permintaan maaf lewat akun Twitter resmi grupnya.

"Aku benar-benar meminta maaf kepada semua orang yang tak nyaman dengan perkataan dan sikapku dalam siaran langsung V Live dari Naver pada 6 Januari," tulisnya.


Jaga Sikap

Ia menambahkan, "Agar hal serupa tidak terulang lagi pada masa depan, aku akan menjadi seseorang yang hati-hati dengan apa yang kukatakan dan bersikap serius atas segalanya."


Janji Minta Maaf

Di bagian akhir, lelaki kelahiran 16 September 1998 ini berjanji akan mengontak perempuan yang sudah ia komentari, untuk meminta maaf secara langsung.

"Aku introspeksi diri secara mendalam atas perilaku dan kalimat kasarku, dan sekali lagi meminta maaf," ujarnya di pengujung pernyataannya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya