Liputan6.com, Jakarta Mantan gelandang Chelsea yang kini main di Shanghai PSG, Oscar dos Santos, ternyata masih berhasrat untuk main di Eropa. Seperti dilansir Marca, Oscar siap bergabung ke Barcelona, meski dengan risiko gajinya dikurangi.
Sejak bergabung pada 2017, Oscar yang diboyong dengan transfer 60 juta euro dari Chelsea mendapatkan gaji besar dari Shanghai SIPG. Dia bahkan menjadi pemain dengan gaji terbesar kelima di dunia.
Advertisement
Kini, Oscar berhasrat kembali ke Eropa. Dia masih berharap tampil di kompetisi yang bergengsi setelah cukup lama tinggalkan Eropa.
Jika mulus, Oscar siap gabung Barcelona pada Januari ini. Oscar memenangi Liga Super dan Piala Super di China.
Dia juga pernah menang dua gelar juara Liga Inggris. Dia juga main di Timnas Brasil sebanyak 48 kali dan mencetak 12 gol.
Bukan Target
Barcelona belum tertarik dengan Oscar. Bukan karena kualitas, tapi posisi yang dimainkan Oscar.
Xavi saat ini butuh seorang penyerang murni, sedangkan Oscar main sebagai gelandang serang.
Advertisement
Pemain Baru
Barcelona saat ini baru datangkan satu pemain baru yaitu Ferran Torres di bursa transfer. Torres pun sudah didaftarkan setelah kondisi keuangan Barca cukup longgar.
Ini menyusul perpanjangan kontrak Samuel Umtiti hingga 2026. Dalam kontrak baru itu, Umtiti rela potong gaji.
Peringkat
Advertisement