Liputan6.com, Jakarta - Setelah lama tak muncul di panggung musik, Reza eks drumer NOAH tiba-tiba nongol di video klip terbaru Menghapus Jejakmu. Pada 2016, saat ingin mendalami ilmu agama, Reza sendiri mengaku sudah tak punya passion dalam bermusik. Meski begitu dirinya tak pernah mengharamkan musik. Hanya saja dirinya tak mau bermain musik lagi dan bergabung di dalam band mana pun.
"Saya nggak bisa bilang begitu (musik haram). Saya bukan ulama. Saya anak band yang lagi belajar agama," katanya kala itu.
Advertisement
Kemunculan Reza eks drumer NOAH di video klip terbaru Menghapus Jejakmu sontak mengalihkan fokus para fans Peterpan dan Noah. Banyak orang terkejut dan merasa tak percaya ada Reza di balik drum Noah.
“Menghapus Jejakmu sederhana tapi keren. Gak kurang gak lebih pas. Da ada kejutan seorang Reza yang akhirnya ngedrum di klip ini. Keren ini,” tulis akun sausbordelaise.
"Wah ada kang reza..semoga pas live bisa hadir jg kang...kangen bener gebukan drumnya kang reza..Sukses NOAH," komentar akun Abhay TV.
"Akhirnya yang ditunggu2.kang REZA kembali lagi dalam vidio klip sungguh luar biasa ketukan drummernya...ditunggu lagi ya kang REZA vidio klip selanjutnya," kata akun Artorito Juanda Kala.
Kemunculan Reza dalam video klip ini tentu menghadirkan kejutan spesial dari band NOAH. Terbukti, baru 100 menit diluncurkan pada hari ini Jumat (21/1/2022), video klip tersebut sudah mendapatkan nyaris 500 ribu penonton.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Video Klip Remake
Menghapus Jejakmu sendiri merupakan lagu ikonik dari NOAH yang dipopulerkan Peterpan pada 2007, salah satu lagu yang masuk dalam album Hari Yang Cerah. Sebelumnya, video klip Menghapus Jejakmu populer berkat peran Ariel dan Dian Sastro.
NOAH kemudian meremake video ini dengan melibatkan dua talenta muda yang sedang bersinar, yaitu Angga Yunanda dan Vanesha Prescilla.
Sosok Angga berperan sebagai Ariel, Vanesha menjadi Dian Sastro, dan para personel NOAH berperan menjadi street musicians. Adapun peran Reza ex-NOAH yang bermain drum, Rejoz The Groove sebagai pemain perkusi, dan Stevan Pasaribu sebagai the boy with the red umbrella.
Advertisement