Liputan6.com, Jakarta Kartika Putri baru saja merayakan ulang tahun yang ke-31. Bahkan, wanita yang dikenal sebagai model serta aktris dan presenter ini mendapat kejutan dari suami tercinta.
Kejutan yang diberikan oleh sang suami, Habib Usman bin Yahya pun menjadi sorotan netizen. Pasalnya, terlihat adanya beberapa tas-tas mewah serta rangkaian bunga yang terlihat begitu cantik. Melalui akun Instagram pribadinya, Kartika Putri juga terlihat mengunggah beberapa foto perayaan ulang tahun.
Advertisement
Perayaan ulang tahun Kartika Putri ini pun berhasil mencuri perhatian publik. Pasalnya, dalam perayaan tersebut, Kartika Putri terlihat mengusung konsep serba berwarna pink. Tak hanya dirayakan berdua dengan sang suami saja, akan tetapi perayaan ulang tahun tersebut juga turut dirayakan keluarga serta sahabat.
Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa momen kejutan ulang tahun Kartika Putri yang menjadi sorotan netizen, Sabtu (22/1/2022).
1. Unggahan Kartika Putri saat mendapat berbagai kado dari sang suami ini pun menjadi sorotan.
Advertisement
2. Momen perayaan ulang tahun Kartika Putri ini pun tak lepas dari perhatian netizen.
3. Kejutan perayaan ulang tahun yang diberikan oleh sang suami pun tak bisa menghapus kebahagiaan di wajah Kartika Putri.
Advertisement
4. Beberapa sahabat dan keluarga Kartika Putri pun turut hadir dalam perayaan ulang tahunnya.
5. Kartika Putri pun juga terlihat menawan dalam balutan gamis yang digunakan.
Advertisement
6. Dalam momen tersebut, Kartika Putri tak henti-hentinya mengucapkan syukur serta turut menunjukkan kemesraan bersama sang suami.
7. Momen perayaan ulang tahun Kartika Putri terlihat dekorasi ruangan hingga meja makan penuh dengan nuansa pink.
Advertisement