Liputan6.com, Los Angeles - Kristen Stewart ternyata sudah menyusun rencana untuk menikahi tunangannya, Dylan Meyer. Hal ini ia sampaikan saat hadir sebagai bintang tamu acara talk show The Late Show with Stephen Colbert.
Dilansir dari E! News, Rabu (26/1/2022), bintang Twilight ini ingin menikahi kekasih wanitanya tersebut dengan pesta yang meriah. Namun ia tak mau acara spesial ini digelar kaku dan seremonial.
"Kami mungkin akan melakukannya kayak akhir pekan ini, enggak tahu deh. Lalu setelahnya kami tinggal ngobrol bersama semua tamu," tuturnya.
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Bukan Perencana yang Baik
Ia melanjutkan, "Aku cuma ingin melakukannya. Tapi aku bukan perencana yang baik. Aku enggak bisa bikin rencana makan malam."
Seperti diketahui, Kristen Stewart dikenal sebagai sosok yang impulsif dan spontan. Hal ini diakui sendiri oleh sang aktris. "Kamu enggak pernah tahu apa yang kamu lakukan. Ikut saja denganku," kata dia.
Advertisement
Ingin Dilamar
Kristen kemudian menceritakan kisah kasihnya dengan Dylan, termasuk pertunangan yang diumumkan November tahun lalu.
"Bisa dibilang aku meminta [pertunangan]. Aku ingin dilamar, jadi aku secara khusus memperlihatkan apa yang kuinginkan. Dan dia berhasil melakukannya, imut banget. Dia melakukannya dengan baik," kata Kristen soal sang kekasih.
Ucap Janji Lalu Berpesta
Gara-gara pandemi, Kristen mengaku sempat ingin menunda pernikahan hingga setidaknya satu tahun. Namun tampaknya pernikahan ini bisa datang lebih cepat.
Kristen Stewart mengaku tak peduli soal tetek bengek seperti bunga dekorasi, tapi menekankan makanan yang dihidangkan harus luar biasa. Ia juga menyatakan ingin menggelar pernikahannya di rumah, di Los Angeles.
"Aku ingin acaranya santai. Aku enggak ingin ada yang berjalan di altar. Kami cuma tinggal berdiri dan mengucap janji, lalu berpesta setelahnya," kata dia.
Advertisement
Tuksedo Palsu
Jangan harap melihat Kristen Stewart mengenakan gaun putih tradisional. Coba simak apa yang ingin ia pakai pada hari-H nanti: "Celana Levi's terbaik, dan semacam kaus lama dengan gambar tuksedo yang tercetak di depannya, tapi kayak hasil potongan, dan juga bertelanjang kaki."
Ia meneruskan, "Aku ingin melihatnya ngakak histeris melihatku dengan tuksedo palsu dari t-shirt."