Liputan6.com, Seoul - Anggota Viviz yang dinyatakan positif Covid-19 kembali bertambah. Setelah Umji, kini Eunha Viviz yang diketahui tertular virus Corona.
Hal ini telah dikabarkan oleh agensi grup K-Pop ini, Big Planet Made, pada Minggu (30/1/2022).
"Kami mengabarkan kepada Anda bahwa anggota Viviz, Eunha, telah didiagnosis dengan Covid-19 pada 29 Januari dalam tes PCR lanjutan," begitu pernyataan pihak agensi yang menaungi mantan anggota GFriend tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Sempat Negatif
Pihak agensi menjelaskan bahwa Eunha sebelumnya mendapat hasil negatif setelah ia menjalani tes karena melakkan kontak denkat dengan anggota staf yang dinyatakan sebagai pasien positif.
"Namun, ia mulai merasa kurang sehat dan terkonfirmasi tertular dengan virusnya setelah menjalani tes PCR tambahan," tutur jubir agensi.
Advertisement
Gejala Ringan
Disebutkan pula bahwa kondisi pelantun "Mago" tersebut relatif baik.
"Eunha akan dirawat dalam karantina karena ia hanya memperlihatkan gejala ringan. Kami mengambil semua langkah yang diperlukan dalam protokol yang diatur pihak berwenang."
Umji Viviz
Sebelum Eunha, Umji Viviz sudah lebih dulu didiagnosis dengan Covid-19.
"Umji telah menyelsaikan dua dosis vaksin Covid-19, tapi salah seorang amggota staf melakukan kontak erat [dengan pasien Covid-19]. Jadi dia menjalani tes PCR, dan pada 28 Januari ia dikonfirmasi tertular virusnya," begitu pernyataan pihak agensi, Big Planet Made, pada 28 Januari.
Advertisement
Beberapa Hari Sebelum Debut
Diagnosis Covid-19 ini datang hanya beberapa hari sebelum Viviz debut. Trio alumni GFriend ini dijadwalkan untuk merilis mini album debut merek, Beam of Prism, pada 9 Februari mendatang.