Mengenal Apa itu Robot Trading

Apa itu robot trading? Kenapa sejumlah perusahaan atau kelompok yang menjual robot trading di Indonesia diamankan dan disegel usahanya?

oleh Gagas Yoga Pratomo diperbarui 01 Feb 2022, 10:16 WIB
Ilustrasi layanan trading online. Dok: Olymp Trade

Liputan6.com, Jakarta - Belum lama ini, Kementerian Perdagangan (Kemendag) bersama Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Markas Besar (Mabes) Polri kembali menindak penyegelan usaha penjualan expert advisor/robot trading yang dilakukan PT DNA Pro Akademik pada Jumat malam, 28 Januari 2022.

Sebenarnya apa itu robot trading? Kenapa banyak sekali perusahaan penjual robot trading yang kemudian disegel oleh lembaga atau pihak berwajib.

Menurut trader sekaligus pengamat, Desmond Wira, robot trading adalah suatu software untuk otomatisasi trading (misalnya dalam bentuk Expert Advisor atau EA). 

“Robot trading yang digunakan sudah jelas, ada file nya yaitu dengan extensi mq4 atau ex4. Banyak juga robot EA yang bisa download gratis atau dibeli. Robot ini bisa digunakan di broker forex manapun,” jelas Desmond kepada Liputan6.com, Selasa (1/2/2022). 

Mengenai hal kenapa banyak sekali penjual robot trading di Indonesia disegel usahanya karena robot trading di Indonesia kebanyakan hanyalah kedok belaka.

“Yang menjadi masalah adalah penawaran robot trading di Indonesia itu kebanyakan cuma kedok saja, padahal disinyalir money game. Hal ini memanfaatkan ketidaktahuan masyarakat awam," ujar Desmond.

"Bappebti sudah mensinyalir hal ini. Trading yang dilakukan adalah rekayasa. Tidak ada trading beneran. Profit dari member baru diambil dari setoran member lama,” ujar dia. 

Oleh karena itu, Desmond mengatakan, sejatinya agar masyarakat tidak terjebak dalam robot trading ilegal adalah dengan mengetahui perbedaan mana yang merupakan robot trading asli dan mana yang abal-abal. 

 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Ciri-Ciri Robot Trading Asli dan Ilegal

Ciri-ciri robot trading asli:

1 Ada filenya, biasanya berupa EA (Expert Advisor) memiliki ekstensi mql4 atau ex4 (Di MetaTrader 4) atau mql5 atau ex5 (di MetaTrader 5)

2 Bisa digunakan di broker forex manapun

3 Harus diinstal dulu di komputer atau server

4 Bagus tidaknya robot trading tergantung pada kualitas programming pembuatnya. 

Ciri-ciri robot trading abal-abal:

1 Tidak ada filenya, dibilang diinstalkan oleh pengelolanya.

2 Penawaran dalam bentuk paket-paket investasi sekian juta

3 Hanya bisa dipakai di broker tertentu

4 Broker yang dipakai tidak jelas regulasinya, ada juga yang melakukan klaim regulasi palsu, alamat biasanya di negara offshore. 

5 Ditawarkan dengan sistem MLM atau member get member

6 Menawarkan profit yang cenderung besar

7 Tradingnya jarang loss, bahkan ada yang sejak muncul robotnya tidak pernah loss sehari pun. 

Bila ada penawaran robot trading memiliki salah satu atau beberapa ciri di atas sebaiknya dihindari. Kemungkinan penipuan berkedok money game. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya