Cici Panda Pilih Rayakan Imlek 2022 Secara Virtual di Rumah, Imbas dari Pandemi yang Masih Mengintai

Cici Panda merayakan imlek 2022 dalam kondisi jauh dari keluarga besar.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 01 Feb 2022, 15:00 WIB
“Jadiiii setelah kuteliti dan telaah lebih lanjut, yang bikin kata sabar itu bisa terlaksana dengan baik adalah ketika kondisi fisik dan mood dalam keadaan baik,” ungkap Cici Panda. (Instagram/pandasuper)

Liputan6.com, Jakarta Di tengah pandemi seperti seperti sekarang ini, Cici Panda yang merupakan keturungan Tionghoa berusaha untuk tetap merayakan Imlek bersama keluarga kecilnya.

Diketahui, Cici Panda beserta suami dan kedua anaknya saat ini sedang jauh dari keluarga besarnya karena menetap di Bali. Akan tetapi, mantan penyiar radio dan presenter televisi ini tak ingin tradisi Imlek 2022 hilang.

Pemilik nama lengkap Veronica Felicia Kumala tetap merayakannya secara sederhana dengan suami dan anak-anaknya. "Ketika tinggal jauh dari keluarga besar ditambah situasi covid yang gak kelar-kelar, jadilah imlekan keluarga kecil aja di rumah," tulis Cici Panda dalam unggahannya di Instagram, Selasa (1/2/2022).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Imlek Virtual

Instagram

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan imlek virtual bersama keluarga besarnya. Meski jauh, namun Cici Panda tetap ingin menjalin silahturahmi di hari spesial ini.

"Setelah itu melanjutkan silaturahmi dengan zoom," tulis Cici Panda


Selamat Imlek

Untuk selalu dalam kondisi yang baik, Cici Panda pun selalu menjaga kesehatannya dan meluangkan waktu untuk sendiri. Bukan hanya itu, kini meskipun di rumah saja, dirinya kerap berdandan. (Instagram/pandasuper)

Dipenghujung tulisannya, Cici Panda mengucapkan selamat imlek bagi setiap orang yang merayakan. Ia berharap tahun ini bisa menjadi tahun terbaik bagi semua orang.

"Happy Chinese New Year buat yang merayakan! Dari Keluarga Sipit di Bali ❤️," kata Cici Panda.


Ucapan Selamat Warganet

Cici Panda (Joanzen Yoka/Bintang.com)

Warganet langsung membanjiri unggahan Cici Panda, dan turut mengucapkan selamat Imlek pada Cici Panda.

"Gong Xi to Cipan & fam. Semoga di tahun baru ini cici sekeluarga diberkati dgn kesehatan, rejeki yg berlimpah & kebahagiaan. Gbu & fam ❤️," tulis akun @fongs.kitchen.kdr

"Happy Lunar New Year mami Alika dan keluarga," tulis akun @dahlia_santi0809

"Happy chinese new year Gong xie fa choi kak semoga diberikan kesehatan serta keluarga besar aminnn diberkati sama Tuhan yaaaa," tulis akun @charlene_moeljono_

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya