Liputan6.com, Jakarta - Minggu (6/2/2022), BRI Liga 1 mempertemukan Persib Bandung dan Bhayangkara FC pada pekan 23 kompetisi. Laga berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, dan disiarkan secara langsung oleh OTT Vidio.com.
Big match BRI Liga 1 2021/2022 ini diprediksi berlangsung sengit. The Guardian bakal mencoba membalas kekalahan 0-2 yang diderita di putaran pertama Oktoer lalu.
Advertisement
Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster pun membidik tiga poin di laga ini. “Saya sangat ingat pertandingan melawan Persib dan saya optimistis, besok kita bisa memenangkan pertandingan. Kita fokus dengan tim sendiri,” ujar pelatih asal Irlandia utara itu.
Munster menyadari laga melawan Persib tidak akan mudah karena sang lawan memiliki pemain-pemain bintang. Tetapi, ia percaya Bhayanggkara FC dapat meraih hasil terbaik karena sudah melakukan persiapan maksimal.
“Persib itu bisa dibilang salah satu tim kuat di liga. Kita sudah persiapan cukup baik, jadi kita siap untuk main di pertandingan,” jelasnya.
Sementara itu, gelandang Persib Beckham Putra Nugraha menyatakan Pangeran Biru siap melakoni pertandingan dan kembali menargetkan kemenangan atas Bhayangkara FC.
“Besok adalah pertandingan penting. Kalau kami bisa mendapat tiga poin, itu akan memangkas jarak dengan pemuncak klasemen. Kami sangat siap untuk pertandingan besok. Siapapun yang bertanding akan mengeluarkan kemampuan terbaik," kata pemilik nomor punggung 7 ini.
Saksikan pertandingan big match BRI Liga 1 2021-2022 Persib Bandung vs Bhayangkara FC. Anda bisa menyaksikan melalui link streaming di bawah ini.
Jadwal dan Link Live Streaming BRI Liga 1
Minggu, 6 Februari 2022
- Persib Bandung vs Bhayangkara FC
- Waktu: 20.45 WIB
Anda bisa menyaksikan highlights BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke-23 melalui streaming online Vidio.com. Download aplikasi Vidio melalui Playstore atau Appstore, mulai berlangganan paket platinum Vidio dari sekarang untuk melihat keseruan setiap pertandingan olahraga mulai dari BRI Liga 1, UCL, La Liga, Liga Champion, berkualitas tayangan terbaik secara bebas iklan karena #SemuaAdaDiVidio.
Advertisement