3 Resep Susu Goreng, Camilan Kekinian nan Lezat

Susu goreng bisa dibuat sendiri di rumah, dengan ditambahkan beberapa bahan yang juga mudah didapatkan, seperti tapai.

oleh Asnida Riani diperbarui 19 Jun 2023, 20:17 WIB
Susu goreng. (dok. Instagram @madebyme.mirza/https://www.instagram.com/p/Bwuh-OHlR5h/)

Liputan6.com, Jakarta - Jenis camilan sekarang sudah sangat beragam. Susu yang Anda anggap semula hanya sebagai minuman maupun bahan pelengkap kue, sekarang bisa diolah dengan cara berbeda, menghasilkan camilan tidak kalah nikmat.

Ya, susu goreng telah menjelma jadi salah satu camilan favorit. Tidak selalu beli, makanan ringan ini juga bisa dibuat sendiri di rumah, menambahkan beberapa bahan yang juga mudah didapatkan, seperti tapai.

Berikut beberapa rekomendasi resep susu goreng, seperti dirangkum dari Cookpad, Selasa, 8 Februari 2022.

Susu Goreng

Resep kreasi pengguna @anisyaldw ini membutuhkan bahan-bahan:

300 gram susu cair

60 gram maizena

50 gram gula atau sesuai selera

60 ml air

Perasa vanila (opsional)

Adonan kulit:

80 gram terigu

20 gram maizena

1/2 sdt baking powder

1 sdt gula

1 sdm minyak sayur

110 ml air dingin

 

Langkah Pembuatan:

1. Campurkan air dengan maizena, aduk rata dan pastikan tidak ada gumpalan.

2. Siapkan panci, tuang susu cair dan gula pasir. Masak dengan api kecil sampai gulanya larut.

3. Setelah gulanya larut, masukkan campuran maizena dan air, lalu aduk. Aduk terus sampai susu mengental. Setelah mengental sempurna, matikan kompor, lalu beri perasa vanila.

4. Siapkan wadah plastik yang sudah dibasahi dengan air (supaya mudah saat mengeluarkan adonan). Tuang adonan dan ratakan. Tunggu sampai uapnya hilang dan tutup. Taruh di kulkas sampai adonan set.

5. Bikin kulitnya: campurkan tepung terigu, maizena, baking powder, dan gula, aduk rata.

6. Tuang air dingin sedikit demi sedikit dan aduk. Masukkan minyak sayur, lalu aduk kembali. Simpan di kulkas.

7. Taburi alas berlapis plastik dengan tepung maizena dan letakan adonan susu yang sudah set. Taburi juga bagian atas dengan tepung maizena.

8. Potong adonan jadi kotak-kotak dan lumuri tipis-tipis adonan susu dengan maizena di setiap sisinya.

9. Panaskan minyak dan lumuri adonan susu dengan adonan kulit sampai tercampur ke semua bagian. Goreng adonan dengan api kecil sedang hingga berwarna kekuningan.

10. Angkat, tiriskan, dan taburi dengan gula halus. Sajikan.


Tapai Susu Goreng

Ilustrasi susu (dok. Pixabay.com/Couleur)

Resep kreasi pengguna @laylla_gama ini membutuhkan bahan-bahan:

200 gram tapai singkong

100 gram tepung terigu

1 bungkus santan kara

3 sdm gula pasir

1 saset SKM putih

2 sdm margarin

1 sdt vanili bubuk

1/4 sdt garam

Secukupnya minyak untuk menggoreng

Secukupnya gula halus untuk taburan

 

Langkah Pembuatan:

1. Buang sumbu tapai singkong, lalu haluskan. Campur dengan semua bahanM kecuali gula halus dan minyak goreng. Aduk merata.

2. Panaskan minyak goreng, set api sedang. Siapkan sendok makan, ambil adonan 1 sendok penuh, bulatkan, lalu goreng hingga kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Lakukan hingga adonan habis.

3. Setelah hangat, taburi gula halus dan sajikan.


Pie Susu Goreng

Ilustrasi susu. Foto: Cats Coming-Pexels.

Resep kreasi pengguna @Dapur_Esmo ini membutuhkan bahan-bahan:

Bahan kulit:

125 gram terigu

65 gram margarin

1 sdm gula halus/gula tepung

3 sdm air

1/4 sdt garam

Isian:

1 kuning telur

2 sdm gula

130 ml susu cair

1/4 sdt vanili

1 sdm maizena

1 sdt margarin

 

Langkah Pembuatan:

1. Buat kulit: campur bahan jadi satu, uleni sampai padat dan dinginkan di kulkas hingga 30 menit.

2. Untuk isiannya: campur semua bahan, kecuali margarin. Aduk rata dan masak sampai mengental dan meletup-letup, matikan api, tambahkan margarin, aduk lagi sampai tercampur rata.

3. Pindahkan isian ke mangkuk dan tutup plastik sampai menempel ke permukaan isiannya.

4. Ambil adonan kulit, bagi dua untuk memudahkan. Tipiskan kulitnya, lalu cetak, ambil sesendok kecil adonan isian taruh di tengahnya, tutup dengan kulit lainnya, tutup lagi sambil ditekan pinggirannya, tekan lagi menggunakan garpu. Lakukan sampai adonan habis.

5. Panaskan minyak, goreng dengan api kecil sampai kuning kecokelatan. Angkat dan sajikan.


Infografis Tampilan Kekinian Camilan Tradisional

Infografis tampilan kekinian camilan tradisional. (Liputan6.com/Triyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya