Lewat Tol Cisumdawu Seksi 1 Sudah Harus Bayar, Simak Rincian Tarifnya

Tol Cisumdawu Seksi 1 terdiri dari dua bagian, yakni ruas Cileunyi-Jatinangor dan Cileunyi-Pamulihan. Keduanya punya besaran tarif yang berbeda-beda tergantung golongan kendaraan.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 12 Feb 2022, 16:15 WIB
Jalan Tol Cisumdawu. (Foto: Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah diresmikan pada 24 Januari 2022 dan masih beroperasi gratis, Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan atau Tol Cisumdawu Seksi 1 Cileunyi-Pamulihan kini telah resmi dikenakan tarif.

Ketentuan ini sesuai dengan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 60/KPTS/M/2022 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor dan Besaran Tarif Tol Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan Seksi I (Cileunyi-Pamulihan).

Mengutip informasi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR, Sabtu (12/2/2022), Jalan Tol Cisumdawu Seksi 1 mulai bertarif sejak 11 Februari 2022 pukul 00.00 WIB.

Tol Cisumdawu Seksi 1 sendiri terdiri dari dua bagian, yakni ruas Cileunyi-Jatinangor dan Cileunyi-Pamulihan. Keduanya punya besaran tarif yang berbeda-beda tergantung golongan kendaraan.

Berikut rincian tarif Tol Cisumdawu Seksi 1 sesuai ruas dan golongan kendaraan:

1. Ruas Cileunyi-Jatinangor

- Golongan 1, Rp 6 ribu

- Golongan 2, Rp 9 ribu

- Golongan 3, Rp 9 ribu

- Golongan 4, Rp 12 ribu

- Golongan 5, Rp 12 ribu

2. Ruas Cileunyi-Pamulihan

- Golongan 1, Rp 11 ribu

- Golongan 2, Rp 17 ribu

- Golongan 3, Rp 17 ribu

- Golongan 4, Rp 22 ribu

- Golongan 5, Rp 22 ribu.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Total Ruas Tol Cisumdawu

Terowongan kembar di Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu). (Foto: Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Secara total, Jalan Tol Cisumdawu memiliki enam seksi, dimana Seksi 1 ruas Cileunyi-Pamulihan punya panjang 11,45 km.

Disusul Seksi 2 Pamulihan-Sumedang (17,05 km), Seksi 3 Sumedang-Cimalaka (4,05 km), Seksi 4 Cimalaka-Legok (8,20 km), Seksi 5 A&B Legok-Ujung Jaya (14,9 km), dan Seksi 6 A&B Ujung Jaya-Dawuan (6,06 km).

Seluruh seksi Tol Cisumdawu ini target selesai konstruksi dan siap beroperasi pada pertengahan 2022 mendatang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya