Liputan6.com, Jakarta Titik terang soal tanggal rilis film Pengabdi Setan 2 makin kentara. Kamis (17/2/2022), Joko Anwar memamerkan teaser poster Pengabdi Setan 2: Communion yang ndilalah bertepatan dengan malam Jumat.
Poster tersebut tak menampilkan tokoh penggerak cerita sekuel Pengabdi Setan. Yang tampak hanya jendela kaca yang memperlihatkan pemandangan kala malam. Di luar jendela tampak siluet beberapa pocong.
Baca Juga
Advertisement
Nuansa ngeri makin kentara dengan sejumlah peranti yang tergeletak di meja. Versi lain menampilkan teaser poster dalam format video pendek diiringi intro lagu “Kelam Malam,” membuat film horor ini terasa mencekam.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tidak Sabar
“Saya sangat tidak sabar untuk menayangkan lanjutan Pengabdi Setan ini. Yang pertama lima tahun lalu meninggalkan banyak kenangan bagi penonton, menakutkan sekaligus hangat,” kata Joko Anwar.
Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com pekan ini, sutradara film Perempuan Tanah Jahanam menjanjikan sekuel Pengabdi Setan akan lebih banyak kejutan.
Advertisement
Film Pembuka
Produser Rapi Films, Sunil Samtani, menjelaskan alasan mengapa Pengabdi Setan 2 berjarak lima tahun dari pendahulunya. Biasanya, saat sebuah film mencetak box office, sekuelnya segera diproduksi untuk mengulang sukses.
“Walaupun sejak awal Pengabdi Setan dimaksudkan untuk jadi film pembuka bagi satu jalinan cerita buat beberapa film, kami tidak mau terburu-buru membuat sekuelnya,” terangnya.
Persiapan Lebih Matang
“(Alasannya kami ingin) skenario dan persiapan lainnya matang. Kami ingin memberikan yang terbaik untuk penonton khususnya pencinta film horor,” Sunil Samtani menyambung.
Perwakilan dari Come and See Pictures, Tia Hasibuan membocorkan, Pengabdi Setan 2 dalam fase memoles efek visual. Diharapkan, film ini bisa meneror penonton pertengahan 2022.
Advertisement
Ibu di Antara Pocong
Penampakan pocong di teaser poster Pengabdi Setan 2 ramai dibahas netizen. “Di belakang antara pocong yg tengah itu si ibu bukan sih? soalnya kek beda sendiri modelnya,” @farahar**** menduga.
“Yaawoh, ibu doang udah ngejerit ini lagi pake barisan pocong.... Eh tapi di tengah-2 barusan pocong ada ibu,” celoteh @udia****. “Ada Ibu di antara para cocong... Kemudian ada siluet bayangan ini di balik tirai,” akun @Shen**** mengabarkan.