Liputan6.com, Jakarta Kaum muda seringkali beranggapan belum perlu menerapkan pola hidup sehat lantaran masih merasa bugar dan sehat.
Namun, siapa sangka bahwa berdasarkan hasil survei Satuan Tugas Penangana COVID-19 Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, sebesar 76,39 persen atau 7.176 orang yang terinfeksi Virus Corona berasal dari kelompok masyarakat berusia 59 s/d 59.
Advertisement
Dijelaskan dr Widjanarko Brotosaputro dari Pyridam Farma, ini merupakan tanda bahwa orang muda masih acuh tak acuh dalam menerapkan pola hidup sehat.
Di masa pandemi COVID-19 kayak sekarang, tidak menjadi 'kaum rebahan' dapat menekan risiko terpapar Virus Corona. Terlebih lagi jika dibarengin dengan menerapkan pola makan gizi seimbang, plus mengonsumsi vitamin.
Widjanarko pun memberikan tips empat cara yang dapat meningkatkan imunitas tubuh dan hidup yang lebih sehat, dikutip dari keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com pada Jumat, 18 Februari 2022.
1. Mengonsumsi Air Mineral yang Cukup
Air putih dapat membantu menghilangkan racun-racun dalam tubuh, menjaga hidrasi dan kelembaban kulit, dan meningkatkan metabolisme. Oleh sebab itu, kaum muda disarankan untuk mengonsumsi air putih yang cukup, setidaknya delapan gelas atau liter per hari.
Advertisement
2. Mengonsumsi Buah dan Sayuran
Sudah menjadi rahasia umum bahwa buah dan sayuran mengandung berbagai jenis vitamin yang baik bagi raga manusia. Dengan mengonsumsi buah dan sayuran yang cukup, standar kebutuhan vitamin dapat terpenuhi sehingga badan menjadi lebih sehat dan bugar. Itu mengapa kaum muda disarankan untuk lebih banyak mengonsumsi buah dan sayuran setiap hari.
3. Rutin Berolahraga
Dengan rutin berolahraga, aliran darah dalam tubuh dapat mengalir dengan lebih lancar, memerkuat pernapasan dan jantung, serta menjaga postur tubuh tetap ideal. Maka disarankan bagi kaum muda untuk dapat berolahraga sekurang-kurangnya 10 menit per hari demi menjaga imunitas tubuh.
Advertisement
4. Konsumsi Vitamin
Dengan mengonsumsi air putih, buah dan sayuran, serta rutin berolahraga belumlah cukup untuk membuat pola hidup yang lebih sehat. Hal tersebut harus dilengkapi dengan konsumsi vitamin yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Multivitamin, kata dr Widjanarko Brotosaputro, dapat menjawab berbagai kebutuhan tubuh hanya dengan mengonsumsi satu kaplet multivitamin secara rutin.
Baru-baru ini, PT Pyridam Farma Tbk (PYFA) meluncurkan dua produk untuk membantu meningkatkan imunitas tubuh selama pandemi COVID-19, yaitu PYFAHEALTH Vitamin E 100 IU dan PYFAEHALTH Multivitamin & mineral. Keduanya tersedia di situs resmi Pyfahealth dan beberapa platform E-Commerce.
Widjanarko --- yang juga Direktur Pyridam Farma --- mengatakan bahwa kedua varian ini hadir untuk melengkapi empat varian sebelumnya yang sudah diluncurkan pada Desember 2021.
Vitamin E 100 IU, kata Widjanarko, merupakan vitamin yang dapat memaksimalkan kesehatan kulit, meningkatkan Kolesterol HDL, dan menyembuhkan kram betis yang biasa terjadi pada ibu hamil atau wanita yang banyak beraktivitas. Bahan utamanya adalah Tocopherol Acetate 100 mg.
Selain Vitamin E 100 IU, Pyfahealth juga mengeluarkan Multivitamin & Mineral yang dapat membantu konsumen untuk meningkatkan imunitas kesehatannya. Multivitamin tersebut terdiri dari Vitamin A, B1, B2, B6, B12, C, D3, E, Nicotinamide, Calcium Pantothenate, Biotin, Zinc, Magnesium, dan masih banyak lagi kandungan bermanfaat lainnya.
"Peluncuran kedua produk ini merupakan bukti bahwa PYFA terus berinovasi untuk memberikan produk berkualitas untuk masyarakat Indonesia. Besar harapan kami bahwa kedua produk tersebut bisa dapat diterima masyarakat untuk memperkuat imunitas selama masa pandemi," kata Head of Consumer Health Pyridam Farma (PYFA), Andrey Septiana.
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19
Advertisement