Liputan6.com, Jakarta Chelsea menang tipis atas Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (19/2/2022) malam WIB. Satu-satunya gol The Blues dicetak Hakim Ziyech pada menit 89.
Gelandang asal Maroko itu menciptakan gol lewat tendangan first time setelah menerima umpan silang Marcos Alonso. Chelsea pun pulang dengan membawa tiga poin.
Advertisement
Kemenangan ini membuat Chelsea mantap bertengger di urutan ketiga klasemen. Dari 25 pertandingan, armada Thomas Tuchel meraup 50 poin.
Dalam pertandingan ini, bomber Chelsea, Romelu Lukaku mengundang sorotan. Bagaimana tidak, Lukaku tidak menciptakan gol kendati bermain penuh 90 menit.
Alih-alih gol, Lukaku justru membuat catatan memalukan. Melansir Opta, striker asal Belgia tersebut hanya menyentuh bola tujuh kali sepanjang pertandingan.
Dari tujuh sentuhan itu, satu di antaranya dibuat Lukaku saat kick off pertandingan. Jumlah tersebut merupakan yang paling sedikit bagi seorang pemain yang bermain 90 menit penuh.
"Jumlah yang paling sedikit di Liga Inggris bagi pemain yang bermain 90 menit sejak data jenis ini tersedia bagi Liga Inggris pada 2003/04," tulis Opta.
Baru Lima Gol
Chelsea sejatinya mendatangkan kembali Lukaku dari Inter Milan di awal musim ini dengan ekspektasi tinggi. The Blues berharap Lukaku bisa menjadi mesin gol di lini depan.
Namun hingga pekan ke-26 Liga Inggris, harapan itu masih bertepuk sebelah tangan. Dari 17 kali main, Lukaku baru mencetak lima gol.
Advertisement
Hasil Liga Inggris
Sabtu 19 Februari 2022
West Ham United 1-1 Newcastle United
Arsenal 2-1 Brentford
Aston Villa 0-1 Watford
Brighton Albion 0-3 Burnley
Crystal Palace 0-1 Chelsea
Liverpool 3-1 Norwich City
Southampton 2-0 Everton
Minggu 20 Februari 2022
Manchester City 2-3 Tottenham Hotspur
Peringkat
Advertisement