Kenali 6 Gejala Stealth Omicron yang Berkaitan dengan Usus

Kini muncul sub-varian baru Stealth Omicron yang menimbulkan segudang pertanyaan terkait dengan jenis gejala yang bisa ditimbulkan dan risiko komplikasinya.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 22 Feb 2022, 13:09 WIB
Ilustrasi Sakit Perut Credit: pexels.com/Demon

Liputan6.com, Jakarta - Setelah Omicron mendominasi kasus Covid-19 di berbagai negara, kini muncul sub-varian baru Stealth Omicron yang menimbulkan segudang pertanyaan terkait dengan jenis gejala yang bisa ditimbulkan dan risiko komplikasi yang terkait dengannya.

Umumnya, Covid-19 varian Omicron menyebabkan gejala seperti flu biasa yang hilang dalam beberapa hari, tapi dengan Stealth Omicron, individu telah melaporkan tanda-tanda yang berhubungan dengan usus.

Melansir dari Times of India, Selasa (22/2/2022), seorang profesor utama ZOE Covid Study, mengatakan individu yang mengalami gejala Stealth Omicron akan mempengaruhi usus, bukah hidung.

Jadi, sebagian besar kasus Stealth Omicron menyebabkan masalah perut, bukan pernapasan.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

 


Gejala umum yang berkaitan dengan usus

Ilustrasi Sakit Perut Credit: pexels.com/Sloan

Stealth Omicron menyebabkan kebingungan dan orang-orang tidak melakukan tes Covid, yang membuat orang lain dalam risiko terinfeksi. Mungkin juga pasien bisa melakukan tes negatif palsu karena tidak akan ada jejak Omicron di hidung atau mulut.

Tidak hanya dalam kasus Stealth Omicron, tapi dalam kasus varian lain, individu mengalami masalah terkait usus. Perbedaannya bahwa dengan sub-varian baru ini, masalahnya lebih dominan.

Berikut beberapa gejala umum yang berkaitan dengan usus, di antaranya:

1.  Mual

2.  Diare

3.  Muntah

4.  Sakit perut

5.  Maag

6.  Kembung

 


Bagaimana Stealth Omicron menginfeksi usus

ilustrasi sakit perut/pexels

Menurut penelitian ZOE Covid Study, terbukti sekarang virus masuk ke mulut atau hidung dan mulai berkembang biak di sistem pernapasan atau paru-paru. 

Dalam beberapa kasus, itu ditransfer ke usus dan bisa menyebabkan long Covid. Virus tidak bisa dilacak dalam tes swab, meningkatkan risiko komplikasi.

 


Gejala Stealth Omicron lainnya yang umum

Ilustrasi Sakit Tenggorokan/https://www.shutterstock.com/goodluz

Berdasarkan temuan tersebut, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan bahwa Omicron mempengaruhi saluran pernapasan bagian atas (bukan paru-paru pada varian sebelumnya), sehingga gejala virus Corona varian ini berbeda dari yang sebelumnya. 

Dua tanda awal varian Stealth Omicron adalah pusing dan kelelahan. Selain tanda-tanda ini, gejala lainnya di antaranya:

1.  Demam

2.  Kelelahan ekstrim

3.  Batuk

4.  Sakit tenggorokan

5.  Sakit kepala

6.  Kelelahan otot

7.  Detak jantung meningkat

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya