Liputan6.com, Jakarta Manchester United atau MU dilaporkan sudah menyusun langkah manajerial untuk menentukan manajer permanen. Klub Liga Inggris itu sekarang sudah bekerja memilih kandidat sesuai dengan kriteria mereka sendiri.
Seperti diketahui, MU sedang mencari manajer permanen karena bos saat ini Ralf Rangnick hanya dipekerjakan sementara hingga akhir musim.
Baca Juga
Advertisement
Menurut ESPN, belum ada kandidat manajer yang disukai dengan keluarga Glazer dan CEO Richard Arnold. Karena itu, keduanya berniat meluangkan waktu untuk menyusun proses pemilihan yang ekstensif.
Mereka akan melihat kekuatan, kelemahan, dan gaya permainan kandidat. Termasuk nantinya pemain yang mungkin mereka butuhkan, dan terakhir apa yang diperlukan untuk meyakinkan mereka untuk mengambil pekerjaan itu.
Keluarga Glazer dikatakan akan bertindak hati-hati agar tak mengulangi kesalahan masa lalu, setelah gagal mencari pengganti Sir Alex Ferguson.
Tersingkir
Nama Mauricio Pochettino dari PSG, kemudian Erik ten Hag dari Ajax, dan Luis Enrique dari Spanyol dilaporkan menjadi kandidat utama.
Nama kejutan adalah Simone Inzaghi yang sekarang tengah menangani Inter Milan. Sedangkan, performa buruk Brendan Rodgers dengan Leicester City musim ini, membuat dia kemungkinan akan tersingkir meski memiliki pengagum di Manchester United.
Advertisement
Rekrutan Sempurna
Biaya kompensasi, tuntutan upah, dan persyaratan transfer dari masing-masing kandidat akan menjadi faktor dalam memutuskan siapa yang akhirnya dipekerjakan.
Tak Senang
Fans akan tidak senang mendengar ini, karena mereka merasa klub harus melakukan apapun yang bisa untuk merekrut kandidat yang sempurna dan tidak memutuskan berdasarkan siapa yang paling murah secara keseluruhan.
Pendukung MU sebelumnya telah menjelaskan bahwa mereka senang jika Rangnick mempertahankan pekerjaannya lebih lama.
Karena itu, penggemar telah mendorong bos Jerman untuk memiliki suara besar tentang siapa yang dipekerjakan karena mereka merasa keahliannya.
Advertisement