Liputan6.com, Jakarta- Manchester United memang gagal meraih kemenangan di leg pertama babak 16 besar kala dijamu Atletico Madrid, namun gelandang Bruno Fernandes sukses menorehkan tinta emas. Pria Portugal itu masuk buku sejarah berkat aksinya di laga Atletico vs MU.
Berkunjung ke Stadion Wanda Metropolitano, MU harus puas bermain imbang 1-1. Setan Merah bahkan nyaris kalah setelah tertinggal lebih dulu oleh gol Joao Felix. MU lolos dari kekalahan melalui gol pemain muda Anthony Elanga di menit akhir.
Advertisement
Elanga dengan dingin memperdaya kiper Atletico Jan Oblak pada menit 80 atau selang lima menit setelah dimasukkan pelatih Ralf Rangnick. Elanga menuntaskan umpan terobosan dari Bruno Fernandes.
Gol Elanga ini yang membuat Bruno Fernandes masuk buku sejarah. Menurut Opta, eks pemain Sampdoria itu menjadi pemain pertama dalam sejarah Liga Champions yang sukses membuat enam assists dalam enam laga beruntun bersama klub Inggris.
Bruno Fernandes memecahkan rekor milik legenda Manchester United David Beckham yang membuat lima assists dalam lima laga Liga Champions berturut-turut di tahun 1998.
Gol 500
Selain rekor Bruno Fernandes, gol Elanga sebenarnya juga sangat bersejarah. Elanga membuat gol ke-500 MU di kompetisi antarklub Eropa.
The Red Devils menjadi klub keempat yang bisa menembus 500 gol setelah Real Madrid (1001), Bayern München (760) dan Barcelona (624).
Advertisement
Menguntungkan
Hasil imbang 1-1 di kandang Atletico cukup menguntungkan MU. Mereka akan gantian menjamu tim asuhan Diego Simeone itu 16 Maret nanti di Stadion Old Trafford.
Namun yang perlu diingat, Liga Champions musim ini tak lagi memakai aturan gol tandang. Jadi gol Elanga ini takkan memberikan keuntungan lebih bagi MU.