Liputan6.com, Jakarta Derbi Jatim menjadi milik Persebaya Surabaya. Bajul Ijo berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 1-0 pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu malam (23/2/2022).
Samsul Arif menjadi pemecah kebuntuan dalam laga yang berlangsung keras tersebut. Mantan pemain Persela yang juga pernah memperkuat Arema FC tersebut berhasil mencetak gol pada menit ke-79.
Advertisement
Singo Edan berusaha mengejar ketertinggalan. Namun hingga laga berakhir, skor 1-0 tidak berubah. Arema bahkan sempat kehilangan Bagas Adi Nugroho akibat kartu merah di masa injury time.
Kemenangan ini disambut gembira oleh pemain dan staf pelatih Persebaya. Tambahan tiga poin membuat tim asal Kota Juang tersebut kini menempati posisi kelima dengan torehan 51 poin.
Sementara Arema FC belum tergusur dari posisi pertama. Meski kalah, Singo Edan masih memimpin dengan 55 poin dari 27 laga. Namun Arema kini hanya terpaut 1 poin dari Bali United FC.
Simak juga klasemen lengkap BRI Liga 1 2021/2022 di halaman selanjutnya.
Persaingan BRI Liga 1
Advertisement
Hasil Pertandingan 23/2/2022
Persik Vs Persiraja: 2-0
Barito Vs Persija : 1-1
Persebaya Vs Arema FC: 1-0
Jadwal Hari Ini
24/2/2022
15.15: Persikabo Vs PSS
18.15: Borneo FC vs PSIS
18.15: Persita Tangerang vs Madura United
20.45: Bali United vs Persipura
Advertisement