Liputan6.com, Malang - Universitas Brawijaya (UB) Malang telah menyelesaikan masa pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2022. Puluhan ribu siswa dari penjuru tanah air akan berkompetisi masuk ke perguruan tinggi negeri tersebut.
Berdasarkan data Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), jumlah pendaftar SNMPTN 2022 di UB ada sebanyak 40.094 siswa. Mereka bakal memperebutkan kuota sekitar 3 ribu kursi yang disediakan melalui jalur tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Wakil Rektor Bidang Akademik UB Malang, Aulanni’am, mengatakan kuota dari jalur SNMPTN pada tahun adalah adalah 20 persen atau sekitar 3 ribu mahasiswa dari total kuota mahasiswa baru di UB secara keseluruhan sekitar 15 ribu kursi.
“Seleksi ini dikelola LTMPT, kami hanya mengambil berdasarkan kuota yang ditentukan, termasuk menyesuaikan dengan kuota di setiap fakultas,” kata Aulanni’am.
Ia mengatakan, selain nilai akademik, seleksi lewat jalur SNMPTN di UB itu juga mempertimbangkan sejumlah hal. Misalnya, bila siswa pendaftar jalur ini memiliki kakak kelas dari sekolah asal, maka prestasinya selama kuliah di UB turut memengaruhi penilaian.
“LTMPT juga mencatat peserta yang tidak daftar ulang setelah diterima di jalur SNMPTN,” ucap Guru besar di bidang Ilmu Biokimia itu.
Prodi Tinggi Peminat
Pendaftaran SNMPTN 2022 di UB Malang berlangsung pada 14 - 28 Februari 2022. Pengumuman akan disampaikan pada 29 Maret 2022 sore melalui melalui website resmi seleksi masuk UB Malang.
Dalam SNMPTN 2022 ini, UB Malang menawarkan 77 Program Studi (Prodi) Sarjana dan 2 Program Studi Sarjana Terapan (D4) yang terbagi dalam kelompok Saintek dan Soshum. Beberapa prodi di antaranya cukup banyak peminat.
Berdasarkan data, dari total 40.094 pendaftar lewat jalur SNMPTN itu, jurusan Saintek cukup banyak diminati. Yakni di Prodi Kedokteran ada sebanyak 1.746 pendaftar, Prodi Ilmu Keperawatan ada 1.332 pendaftar dan Prodi Teknik Informatika ada 1.303 pendaftar.
Lalu di bidang Sosial Humaniora, peminat terbanyak ada di Prodi Ilmu Hukum ada 1.625 pendaftar, Prodi Manajemen sebangak 1.569 pendaftar dan Prodi Ilmu Administrasi Bisnis ada sebanyak 1.141 peserta.
Advertisement